Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Torang Kanal

Andi Putri Najwah, Siswi Cantik dari SMAN 1 Manado Siap Tampil di Pemilihan Miss Unity di Vietnam

Menjadi seorang Miss bukanlah gampang, tetapi butuh banyak perjuangan yang harus dihadapi dan diperlajari.

Penulis: Fistel Mukuan | Editor: David_Kusuma
Istimewa
Andi Putri Najwah 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Menjadi seorang Miss Unity Indonesia bukanlah gampang, tetapi butuh banyak perjuangan yang harus dihadapi dan dipelajari.

Selain itu menjadi seorang Miss perlu kepinteran dan wawasan yang luas.

Seperti halnya Gadis bernama lengkap Andi Putri Najwah karena kepinterannya di usia muda sudah banyak meraih gelar di ajang pemilihan putri yang sangat bergengsi.

Berbagai prestasi yang telah diraih Najwah panggilan akrabnya yaitu pernai sebagai The winner Putri Kebudayaan Nusantara Sulut, Runner Up 1 Putri Kebudayaan Nusantara / Miss Unity Indonesia,

Baca juga: Akibat Gempa 7,1 Magnitudo, 5 Bangunan di Talaud Rusak 

Baca juga: Praja IPDN Jatinangor Asal Sulut Ini Gugat Kampusnya karena Dipecat, Bantah Lakukan Kekerasan

Baca juga: Denny Siregar Ngakak Dengar Soal Chip Dalam Vaksin Covid-19, Sentil Soal Minum Kencing Onta

juara 2 FLS2N tgkt provinsi, juara 1 dan 2 Tari Bali, Partisipan Miss World 2013, partisipan Pesona Indonesia-Maengket 2020 dan partisipan UMKM 2020.

Atas prestasinya tersebut perempuan kelahiran Makassar, 23 Agustus 2003 secara resmi akan mewakili Indonesia di ajang pemilihan Miss Unity tingkat dunia di Vietnam yang akan berlangsung pada bulan Juni 2021.

Pelajar di SMA Negeri 1 Manado ini akan bersaing dengan para Runer Up Putri Kebudayaan lainnya dari berbagai negara. 

"Jadi yang Runer Up 1 untuk wanita ikut Miss Unity di negaranya, sekarang sementara pada tahap persiapan agar Juni nanti sudah siap untuk ke ajang internasional," ungkap anak sulung dari tiga bersaudara ini.

Baca juga: Pasca-Diguncang Gempa Magnitudo 7,1, Lantai RSUD Mala Talaud Retak 

Baca juga: Jumlah Penduduk Indonesia Data Desember 2020, Kalimatan Utara Paling Rendah

Baca juga: Sosok WNA Slovakia Adriana, Dibunuh Eks Pacar Lorens di Bali, Diakui Pelaku, Bukan Orang Sembarangan

Anak dari ayah Mayor Caj Andi Hamzah M.S.Sos dan ibu Mala Andi S.Si mengatakan sejak kecil memang sudah menaruh minat yang besar pada bidang kebudayaan.

Dimanapun sang ayah pindah daerah karena tugas sebagai anggota TNI,  sudah aktif berlatih tari tradisional seperti Bali, Makassar hingga Sulut

Gadis yang hobi berenang, model dan traveling sekarang ini sedang bermitra dengan One Point Management dan terus berlatih untuk meningkatkan kemampuan diri.

Apalagi yang mengikuti kontes ini usia 20-an ke atas dan sebagai kontestan termuda sehingga kekuatan mental harus dibangun dengan kuat. 

Baca juga: PROFIL Kapolda Aceh Irjen Wahyu Widada, Calon Kuat Kabareskrim, Lulusan Terbaik Akpol 1991

"Tidak bisa dipungkiri, memang saat pemilihan di Medan, sempat gugup karena yang lain sudah mahasiswa, Najwa sendiri masih SMA.

Namun, Najwah tidak boleh menyerah dan selalu berusaha menampilkan yang terbaik begitu juga nekat saya jika akan berjuang di Vietnam membawa nama Indonesia," ucap pemilik akun Instagram bernama @najwahnrh.

Gadis berusia 17 tahun menyampaikan mohon doa dan dukungan semua masyarakat baginya yang sekarang sementara mempersiapkan diri untuk tampil di Vietnam hingga selesai dan bisa meraih prestasi.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved