News
Kabar Terbaru Kasus Kerumunan Massa di Petamburan dan Megamendung
Sedangkan terkait kasus kerumunan di Megamendung Bogor, Bareskrim Polri hanya menetapkan satu tersangka, yaitu Habib Rizieq Shihab.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Informasi terbaru terkait kasus kerumunan massa di Petamburan dan Megamendung.
Rencananya pada Kamis 14 Januari 2021, berkas perkara kasus tersebut akan dilimpah ke Kejaksaan.
Berikut penjelasan lengkap dari pihak kepolisian.
Disampaikan oleh Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi.
Dia mengatakan ada dua berkas kasus kerumunan massa yang menjerat Rizieq Shihab akan diserahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU).
"Penyidik sudah kordinasi dengan jaksa terkait berkas perkara Petamburan dan Megamendung. Pelimpahan berkas tahap I akan dilaksanakan besok ke JPU," kata Andi di Bareskrim Polri, Rabu (13/1/2021).
Jika nantinya berkas dinyatakan lengkap atau P 21 oleh jaksa, maka selanjutnya akan dilakukan pelimpahan tahap dua ke kejaksaaan yakni barang bukti dan tersangka.
"Namun jika belum lengkap, akan dilengkapi kembali sesuai petunjuk jaksa," katanya.
Seperti diketahui, dari kasus kerumunan di Petamburan, ada 6 orang yang ditetapkan tersangka. Mereka adalah Habib Rizieq Shihab (HRS), Haris Ubaidillah, Ali bin Alwi Alatas, Maman Suryadi, Sobri Lubis dan Habib Idrus.
Sedangkan terkait kasus kerumunan di Megamendung Bogor, Bareskrim Polri hanya menetapkan satu tersangka, yaitu Habib Rizieq Shihab.
Kabar Terbaru Kasus Kerumunan Massa
kabar terbaru kasus di Megamendung
kasus kerumunan massal
Kerumunan Massa di Petamburan
tribunmanado.co.id
Petamburan
Megamendung
Direktur Tindak Pidana Umum
Bareskrim Polri
Brigjen Pol Andi Rian Djajadi
CERITA Penyelam TNI AL Saat Temukan Kotak Hitam Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Tertanam di Lumpur |
![]() |
---|
Atlet & Ofisial Juga Akan Diusahakan Disuntik Vaksin Covid 19 |
![]() |
---|
Alasan Wapres Ma'ruf Amin Tak Ikut Divaksin Covid-19 Sinovac Tahap Pertama Bersama Presiden Jokowi |
![]() |
---|
Alasan Kenapa Ibu Negara Tak Ikut Disuntik Vaksin Covid 19 Bersama Presiden Jokowi Hari Ini |
![]() |
---|
Tanggapan Budi Gunadi Sadikin Terkait Pernyataan Tegas Ribka Tjiptaning |
![]() |
---|