ODSK
Olly Dondokambey Kukuhkan Tim Independen Pemenangan Olly-Steven di Bolmong Raya
Olly Dondokambey kukuhkan Tim Independen Pemenangan ODSK Bolaang Mongondow Raya, di Aula Lembah Bening, Kotamobagu, Kamis (26/11/2020).
Penulis: Alpen_Martinus | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, KOTAMOBAGU- Olly Dondokambey kukuhkan Tim Independen Pemenangan ODSK Bolaang Mongondow Raya, di Aula Lembah Bening, Kotamobagu, Kamis (26/11/2020).
Nampak hadir pada kesempatan tersebut Steven Kandou Cagub Sulut, Marhany Pua, Rocky Wowor, Ketua DPRD Bolmong, Meiddy Makalalag Ketua DPRD Kotamobagu,
Herson Mayulu, James Sumendap, Wawali Tomohon, Yasti Suprejo Mokoagow, Hj Tatong Bara, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh adat, serta tamu undangan lainnya.
Ati Ginoga yang dikukuhkan menjadi ketua tim independen, bersama puluhan orang lainnya.
Cagub dan Cawagub nomor urut 3 tersebut disambut secara adat, dan menyaksikan bersama tarian Kabela.
Ati Ginoga pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa cara paling efektif memenagkan ODSK adalah dengan mengoptimalkan peran seluruh tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat.
"Sudah empat bulan kami melakukan perekrutan melalui kujungan rumah ke rumah, dan ternyata direspon cepat oleh para tokoh dan mau bergabung dalam tim independen," katanya.
Ia berharap, agar prestasi Sulut tidak berhenti dan provinsi BMR bisa terus diperjuangkan.
"Sembari mempersiapkan SDM berupa beasiswa S2 dan S3, menempatkan putra dan putri terbaik BMR pada posisi strategis di Provinsi, perluas WPR dengan standar keamanan lingkungan, juga menunggu moratorium dicabut," jelasnya.
Olly Dondokambey, usai mengukuhkan mengatakan, bahwa ini adalah sukacita besar mencalonkan kembali sebagai Cagub dan Cawagub periode ke dua.
"Mohon maaf, periode pertama belum selesai semua program kerja kami, ternyata lima tahun sangat singkat, makanya kami memberanikan diri untuk selesaikan program kerja yang tinggal sedikit lagi kami selesai, termasuk beberapa program besar," jelasnya.
Ia mengatakan, bahwa Sulawesi Utara akan menjadi gerbang perekonomian, untuk itu ia meminta dukungan dari masyarakat Bolmong Raya.
"Semua akan terwujud apabila kami dapat Mandat dari rakyat Sulut. Berikan dukungan yang besar supaya Pemerintah Pusat percaya, investor percaya, bahwa pemerintah ODSK betul-betul didukung masyarakat, sehingga kebijakan kita dalam rangka menata investasi seide dan sepakat dengan masyarakat," jelasnya.
Ia mengatakan juga, semua akan terwujud jika dikerjakan secara bersama-sama, dan hasilnya juga akan besar.
Pilkada Sulut
Olly Dondokambey Kukuhkan Tim Independen
Tim Independen Pemenangan Olly-Steven
Olly-Steven di Bolmong Raya
Manado
Sulawesi Utara
Politisi Nasdem Usul Program ODSK Dijadikan Peraturan Daerah |
![]() |
---|
ODSK Bakal Sabet Lagi Penghargaan, Sulut 7 Besar Provinsi Jawara Perlindungan Tenaga Kerja |
![]() |
---|
Olly-Steven Siap Aktifkan Jamkrida Rp 25 Miliar, Warga Kecil Bisa Dapat Kredit Murah |
![]() |
---|
Olly dan Steven (ODSK) 5 Tahun Lalu Naik Roda Sapi, Penyambutan Usai Dilantik Kali ini Beda |
![]() |
---|
ODSK Kolaborasi AARS Target 2 Tahun Pertama Tata Manado Jadi Berbeda |
![]() |
---|