Sertifikat Tanah
Enam Desa di Bolmut Terima 818 Sertifikat Tanah, Ketua DPRD Berikan Apresiasi
Pemkab Bolmut dan DPRD Bolmut, menyerahkan 818 sertifikat tanah kepada masyarakat Bolmut melalui program pendaftaran tanah sistem lengkap
TRIBUNMANADO.CO.ID, BOROKO - Pemerintah Pusat melalui Kantor Wilayah Kementerian ATR/BPN Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) bersama Pemerintah Kabupaten Bolmut dan DPRD Bolmut, menyerahkan 818 sertifikat tanah kepada masyarakat Bolmut melalui program pendaftaran tanah sistem lengkap (PTSL).
Penyerahan sertifikat tersebut langsung diserahkan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo secara simbolis dan virtual melalui masing–masing kepala daerah, termasuk Kabupaten Bolmut.
Menanggapi hal di atas, Ketua DPRD Bolmut Frangky Chendra menyambut baik atas inisiasi pemerintah pusat tersebut.
Menurutnya pemberian sertifikat ini ke depan diharapkan tidak ada lagi kabar mengenai sengketa lahan antara satu dengan yang lain, baik sesama individu dan perusahaan.
“Kita sangat mengapresiasi langkat pemerintah pusat, dalam rangka kepemilikan tanah dan kepastian hukum atas tanah,” kata Ketua DPRD Bolmut, Rabu (11/11/2020).
Baca juga: Cegah dan Tangkal Penyebaran Covid-19, MMHH Hadirkan Satgas Covid-19
Baca juga: Terapkan Protokol Kesehatan, KPUD Minsel Hanya Perbolehkan Tim Sukses Hadir
Baca juga: AHM Rilis All New Honda Scoopy Generasi Terbaru, Jadi Trendsetter Motor Matik di Indonesia
Dirinya mengatakan secara yuridis masyarakat telah memiliki kepastian hukum terhadap lahannya, dapat dijadikan jaminan atas proses pinjaman untuk hal–hal yang lebih produktif.
“Ini dapat digunakan untuk modal usaha selama pandemi, tentu sangat membantu sekali, dari bantuan negara ini, di masyarakat telah terjadi penurunan ekonomi, dengan begitu dapat bantuan pemodalan dengan menggunakan sertifikat itu,” ujarnya.
Untuk itu, tidak kalah penting lagi bahwa sertifikat tersebut dapat digunakan dengan sebaik–baiknya.
Diketahui, Sertifikat tanah yang diserahkan secara simbolis kepada 30 penerima sertifikat dari 2 desa, yakni Desa Sonuo sebanyak 10 sertifikat dan Desa Talaga Tomoagu sebanyak 20 sertipikat.
Dari total 1.650 bidang Sertifikat PTSL Tahun 2020, telah selesai dan diserahkan sebanyak 818 bidang yang terletak di 6 Desa, yakni Desa Sonuo, Jambusarang, Talaga Tomoagu, Dalapuli, Dalapuli Timur dan Desa Tuntung Timur. (Mjr)
Baca juga: Puisi dan Orasi Refleksi Mahasiswa di Kotamobagu Kenang Jasa Pahlawan
SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUN MANADO:
Sertifikat Tanah
Enam Desa di Bolmut Terima 818 Sertifikat Tanah
Ketua DPRD Bolmut Frangky Chendra
Kabupaten Bolmut
Provinsi Sulawesi Utara
Pemerintah Akan Tarik Semua Sertifikat Tanah di Indonesia, Apa Untungnya? |
![]() |
---|
Kebijakan Pemerintahan Jokowi, Semua Sertifikat Tanah Asli Milik Warga Bakal Ditarik |
![]() |
---|
Cara Mengurus Sertifikat Tanah |
![]() |
---|
Dalam Waktu 3 Tahun, Pemkab Bolsel Sudah Bagikan 11.819 Sertifikat Tanah Gratis pada Warga |
![]() |
---|
Tahun 2020, Masyarakat Bolsel Terima 1.100 Sertifikat Tanah Gratis dari Pemerintah |
![]() |
---|