Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kecelakaan Lalu Lintas

Kecelakaan Maut, Ibu dan Anak Terlindas Truk, Dilihat Suami Terseret Berdampingan di Bawah Ban

Kecelakaan Maut, Samiah (35) dan anak laki-laki Mat Toha (7) meninggal terlindas truk.

Editor: Frandi Piring
surya.co.id/mohammad romadoni
Kecelakaan Maut, Samiah (35) dan anak laki-laki Mat Toha (7) meninggal terlindas truk di Mojokerto. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kecelakaan maut di di Jalan Raya Nasional (Jombang-Surabaya), Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Senin sore (9/11/2020).

Insiden nahas itu menewaskan seorang Ibu dan anaknya.

Ibu dan anak itu tewas mengenaskan setelah terlindas truk tangki gandeng.

Korban bernama Samiah (35) dan anak laki-laki Mat Toha (7) meninggal posisi berdampingan tertelungkup di sisi kiri jalan raya Trowulan.

Suami korban, Ruji (37), warga Dusun Lekkolek, Desa Pejeruan, Kecamatan Kedundung, Kabupaten Sampang tersebut menderita luka ringan.

Korban diketahui satu keluarga mengendarai motor Yamaha Lexi L 6652 K warna putih.

Mereka terlibat kecelakaan kontra truk tangki gandeng N 9350 UI muatan tetes yang dikemudikan Hadi Kris Prasetyo (31)

warga Desa Jabaran, Kecamatan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo.

"Saya naik motor melaju di tepi jalan sisi kiri yang dipepet truk gandeng sampai terjatuh,

saya jatuh ke sini (kanan, red) bersama motor kemudian anak dan istri saya keseret di bawah ban truk," ucap Ruji di lokasi kejadian, Senin malam (9/11/2020).

Dia menjelasakan perisitwa tersebut terjadi begitu cepat hingga ia tidak sadar telah terjatuh dari motor.

Saat itu, posisi korban dibonceng sedangkan anaknya diapit berada di tengah jok motor.

"Tidak ada klakson kejadiannya begitu cepat langsung tadi anak dan istri terlindas ban truk di bagian belakangan," ujar pria bertopi biru itu.

Ruji tak pernah menyangka anak dan istrinya meninggal dengan cara yang tragis.

Dia terlihat syok melihat di depan matanya orang kesayangannya telah tiada.

Padahal, dia bersama keluarga kecilnya itu dari Jombang berjualan makanan nasi bebek goreng yang hendak pulang kampung ke Sampang, Madura.

"Saya naik motor bonceng istri dan anak dari Jombang mau pergi ke Sampang tadi jatuh dipepet sama truk tangki gandeng.

"Saya tidak mendahului truk gandeng yang terlalu mepet," ucap Ruji.

Kasatlantas Polres Mojokerto, AKP Randy Asdar saat dikonfirmasi menjelaskan penyebab kecelakaan itu diduga kendaraan

yang melaju berdekatan sehingga terjadilah kecelakaan lalu lintas.

Namun, pihaknya masih mengumpulkan keterangan saksi pengemudi truk dan pemotor untuk memastikan penyebab kecelakaan ini.

"Kami sudah turun ke TKP, mohon waktu kami infokan berkaitan dengan laka tersebut," jelasnya.

Polantas Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto bersama warga relawan telah mengevakuasi jenazah korban dari lokasi kejadian.

"Jenazah korban telah dievakuasi ke rumah terdekat," pungkasnya.

Akibat kejadian kecelakaan sempat menyebabkan kemacetan jalan dari arah Jombang-Surabaya.

"Sudah ada petugas kami di lokasi sedangkan pengemudi truk diamankan di Polsek Trowulan," tandasnya.

Tautan:

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul KRONOLOGI Ibu dan Anak Tewas Mengenaskan Dilindas Truk Tangki di Mojokerto, Suaminya Luka Ringan,

https://surabaya.tribunnews.com/2020/11/09/kronologi-ibu-dan-anak-tewas-mengenaskan-dilindas-truk-tangki-di-mojokerto-suaminya-luka-ringan?page=all.

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved