Penanganan Covid
BREAKING NEWS: Kabupaten Bolsel Ketambahan 4 Pasien Positif Covid-19
Setelah sebelum sempat kembali ke angka Zero Covid-19. Kini Kabupaten Bolsel kembali ketambahan pasien yang positif Covid-19
Penulis: Nielton Durado | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO.CO.ID, BOLAANG UKI - Setelah sebelum sempat kembali ke angka Zero Covid-19.
Kini Kabupaten Bolsel kembali ketambahan pasien yang positif Covid-19.
Dari data yang diperoleh Tribun Manado, pada Minggu (1/11/2020), Pemerintah Provinsi Sulut resmi menambah angka positif Virus dari Wuhan tersebut di Kabupaten Bolsel.
Kepala Dinas Kesehatan Bolsel, dr Sadly Mokodongan membenarkan jika ada 4 orang di Kabupaten Bolsel yang terkonfirmasi positif Corona.
Baca juga: Aniaya Pacar Sendiri Pakai Sajam, Seorang Remaja Asal Wenang Diringkus Polisi
Baca juga: Ini Penjelasan Pjs Bupati Minut Terkait Disparitas Data Covid-19 Antara Kabupaten dan Provinsi
Baca juga: Anggota DPRD Kotamobagu Digodok Dalam Bimtek Empat Hari
"Datanya sudah kami terima dan memang ada 4 orang yang positif Corona di Bolsel," ujarnya.
Ia menambahkan jika pasien yang positif Corona ini diketahui tanpa gejala.
"Mereka tanpa gejala dan semuanya dalam keadaan sehat saat ini," tegasnya.
Sadly pun sudah meminta agar keempat orang yang positif Virus Corona ini agar melakukan isolasi mandiri.
"Sudah diminta isolasi, tapi tetap Puskesmas melakukan pemantauan kepada mereka," tandasnya. (Nie)
Baca juga: Hadiri Ibadah GPdI Jemaat Sion Molas, MOR Ajak Dekatkan Diri dengan Tuhan di Tengah Pandemi
SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUN MANADO:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kasus-covid-19-di-bolsel.jpg)