Pilkada 2020
RoSe Pasang Tagline Tomohon Menuju Ecowisata Dunia
Kepada Tribun Manado LO Paslon RoSe Philip Karamoy menjelaskan arti Tomohon Menuju Ecowisata Dunia bahwa menggambarkan seluruh visi misi paslon RoSe.
Penulis: Hesly Marentek | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID, TOMOHON - Pasangan Robert Pelealu dan Fransiskus Sello Soekirno (RoSe) seakan menjadi harapan bagi masyarakat yang menantikan kemajuan.
Bahkan Paslon nomor urut 3 ini mengusung Tagline Tomohon menuju Ecowisata Dunia.
Kepada Tribun Manado LO Paslon RoSe Philip Karamoy menjelaskan arti Tomohon Menuju Ecowisata Dunia bahwa menggambarkan seluruh visi misi paslon RoSe.
"Artinya bahwa dalam rencana pembangunan lebih mengutamakan Wisata di Tomohon mengedepankan lingkungan hidup. Karena akan berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat Tomohon secara keseluruhan," jelasnya, Kamis (15/10/2020) malam.
Karamoy pun memberikan contoh seperti Multiplier effek dari Ecowisata adalah Adat dan BUDAYA Pertanian, Pendidikan, Kesehatan.
Serta sektor lain akan dengan sendirinya terangkat.
"Kami bicara soal Multiplier effek dari Ecowisata. Karena akan banyak sektor yang sudah pasti terangkat," tukasnya.
Selain itu, ditambahkan Philip, dirinya sangat optimis paslon RoSe nanti bakal mampu menarik hati masyarakat Kota Tomohon.
"Sangat optimislah. Karena kami memang datang untuk program yang betul-betul menyentuh langsung ke masyarakat," tandasnya. (hem)
Baca juga: Peran 9 Anggota KAMI yang Jadi Tersangka Penghasutan dan Hoaks Soal UU Cipta Kerja
Baca juga: Chord dan Lirik Lagu Selamat Natal Mama - Victor Hutabarat, Kunci Gitar Dasar dari C Mudah
Baca juga: Mengenal Nietzsche, Sosok yang Terkenal dengan Ungkapan Tuhan Telah Mati, Gila Karena Cinta
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/paslon-robert-pelealu-dan-fransiskus-sello-soekirno.jpg)