Arsy Hermansyah
Arsy Hermansyah Tertawa Geli, Sebut Ashanty Bau Jengkol
Arsy Hermansyah tiba-tiba melengos dan mengatakan bundanya berbau seperti jengkol.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Arsy Hermansyah menghabiskan waktu bersama Ashanty.
Bungsu dari empat bersaudara itu lantas mengungkap kerinduannya pada Anang dan Aurel Hermansyah.
Saat bercanda dengan Ashanty, Arsy blak-blakan menyebut ibunya bau jengkol.
Momen kedekatan Arsy dan Ashanty ini ditayangkan dalam kanal YouTube The Hermansyah A6, Jumat (2/10/2020).
Ashanty dan Arsy terlihat sedang tiduran bersama di di luar ruangan.
• Ashanty Emosi, Aurel dan Azriel Pulang-pulang Sudah Bertato: Bunda Pergi atau Kalian yang Keluar?
• Arsy Hermansyah Tertawa Geli, Sebut Ashanty Jorok: Bunda Jangan Coba-coba Ya, Bau Tahu!
Sembari memeluk Arsy, Ashanty pun mengomentari penampakan langit malam di Bali.
"Layangannya banyak banget, anginnya kencang ya Kak," ujar Ashanty.
Arsy pun menyeletuk dan menanyakan pada bundanya tentang benda bersinar yang dilihatnya saat malam.
"Jadi kalau malam Arsy suka lihat lampu-lampu gitu, apa ya itu?," tanya Arsy.
"Oh, itu layangan," jawab Ashanty.
Gadis lima tahun tersebut kemudian menceritakan pengalamannya saat pertama kali melihat layangan.
"Kalau pertama kali pas malam itu, ke Bali pertama kali, Arsy lihat layangan dikira Arsy itu astronot," cetus Arsy.
"Ayo bunda ngomong, apa," imbuhnya.
"Bunda sayang sama Arsy," kata Ashanty.
"Masa gitu doang?," protes Arsy.
Ia tiba-tiba melengos dan mengatakan bundanya berbau seperti jengkol.
"Bau jengkol," keluhnya.
Melihat tingkah putri ciliknya, Ashanty pun tertawa.
"Bau jengkol," ulang Ashanty.
Sambil terus memeluk putrinya, Ashanty pun mengutarakan niatnya berada di tempat tersebut.
"Kita mau lihat bintang ya Kak, bagus ya Kak?," tanya Ashanty yang langsung diiyakan Arsy.
"Enggak ada bintang lagi, adanya cuma layangan," imbuhnya.
Terhibur dengan tawa Arsy, Ashanty tiba-tiba menyinggung Anang dan Aurel.
Ia menanyakan perasaan Arsy yang belum lama ditinggal kakak dan ayahnya.
"Arsy kangen nggak sama ayah?," tanya Ashanty.
"Kangen," singkat Arsy.
"Sama Kak Loli?," tanya Ashanty lagi.
"Kangen banget," jawab Arsy.
"Kapan sih Kak Loli ke sini lagi?"
"Oh, aku tahu, Kak Loli kapan ke sini. Nunggu bunda ulang tahun," sebutnya.
Ashanty yang berulang tahun pada tanggal 4 November, merasa bahwa hari kelahirannya tersebut masih lama.
Ia pun memprotes dan menyebut Arsy berbicara sembarangan.
"Ih, lama banget, ngaco kamu," seru Ashanty.
Lihat tayangan selengkapnya dari menit ke- 12:45
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Sebut Ashanty Bau Jengkol, Arsy Hermansyah Mengaku Rindu pada Anang dan Aurel: Kangen Banget
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/arsy-hermansyah-sebut-ashanty-jorok.jpg)