Pjs Bupati Bolsel
Sosok Praseno Hadi Birokrat Tulen Spesialis di Bidang Keuangan, Dipercaya Pjs Bupati Bolsel
Praseno Hadi MM Ak, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Pemprov Sulut ditunjuk sebagai Penjabat sementara (Pjs) Bupati Bolaang Mongondow Selatan
Penulis: Ryo_Noor | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO. CO. ID, MANADO - Praseno Hadi MM Ak, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Pemprov Sulut ditunjuk sebagai Penjabat sementara (Pjs) Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel).
Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni mengukuhkan Praseno Hadi sebagai Pjs Bupati Bolsel di Ruang CJ Rantung, Kantor Gubernur Sulut, Sabtu (27/9/2020)
Praseno akan bertugas sebagai Pjs Bupati Bolsel selama 71 hari sampai 5 Desember 2020.
Ia akan menggantikan sementara waktu Bupati Iskandar Kamaru, dan Wakil Bupati Dedy Abdul Hamid yang cuti di luar tanggungan negara.
• BREAKING NEWS, Tim Maleo dan Resmob Polda Sulut Tangkap 4 Pelaku Penganiayaan yang Berujung Kematian
• Kronologi Pembunuhan di Pakowa, Dipukul hingga Berdarah Lalu Ditikam
• Kisah Cakrabirawa Asal Manado, Hantam Letkol Untung, Dibuang Gara Gara Eks Permesta
Mereka harus mengikuti tahapan kampanye Pilkada Bolsel sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati.
Senyum semringah terlihat di wajah Praseno Hadi. Kolega dan kenalannya silih berganti mengucap selamat usai prosesi pengukuhan di Ruang CJ Rantung.
Praseno didampingi Istrinya Titin Agustina dan putrinya Ayu Wahyu Pratiwi.
Usai dikukuhkan dan menerima Surat Keputusan Mendagri, Praseno yang akrab dipanggil Pak Pras ini langsung menggunakan mobil plat merah DB 1 P.
• Wanita Muda Tabrak Seorang Pengemis Tewas di Tempat Akibat Kendarai Mobil Sambil Main Ponsel
Praseno Hadi lahir 20 Juni 19630 merupakan jebolan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) yang mengantarnya berkarir sebagai PNS di Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Awal karirnya sebagai Birokrat Pemprov Sulut, ketika bersua SH Sarundajang ketika dulu masih menjabat Irjen di Departemen Dalam Negeri.
Ketika SH Sarundajang terpilih sebagai Gubernur Sulut 2005-2010 dan 2010-2015, Praseno Hadi ditarik dari BPKP bertugas di Pemprov Sulut.
Hampir selama karirnya di Pemprov Sulut, Praseno Hadi dipercaya menangani bidang keuangan.
• Persmin Tahan Sulut United 0-0 di Laga Uji Coba, Ricky Nelson: Perlu Ada Perbaikan
Mulai dari Biro Keuangan Setda Provinsi Sulut yang kemudian naik status jadi Badan Keuangan dan Aset Daerah, posisi Praseno Hadi kokoh tak tergantikan di posisi itu.
Bukan tanpa alasan, di tangannya laporam keuangan Pemprov Sulut rutin medapat Opini Wajar Tanpa Pengecualian dari BPK RI.
Posisi Praseno Hadi di jabatan Eselon II Pemprov Sulut jadi makin beragam setelah masuk masa kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/praseno-hadi-mm-ak.jpg)