Deklarasi ODSK
Deklarasi ODSK, Peserta dan Pendukung Wajib Rapid Test Covid-19
Pantauan Tribun di lokasi, ratusan pendukung ODSK sudah berada di lobby dan pelataran depan hotel
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Deklarasi pasangan bakal calon Gubernur dan pendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur PDIP, Olly Dondokambey-Steven Kandouw akan berlangsung di Ballroom, Sintesa Peninsula Hotel Manado, Rabu (02/09/2020) pukul 14.00 Wita.
Pantauan Tribun di lokasi, ratusan pendukung ODSK sudah berada di lobby dan pelataran depan hotel.
Selain massa 'merah' PDIP, massa juga berasal dari partai pendukung. Dalam pilgub kali ini, ODSK didukung Partai Gerindra, PKB, PSI, Perindo dan PP.
• BREAKING NEWS, Massa dan Pimpinan PDIP Maupun Partai Pendukung Mulai Memenuhi Peninsula
• AA-RS Final Maju di Pilkada Manado, SK DPP PDIP Beredar di Medsos
Tim Kampanye ODSK mewajibkan semua peserta yang hendak masuk ke area deklarasi wajib rapid test Covid-19.
Panitia memperbolehkan langsung masuk ke ballroom bagi undangan yang sudah membawa hasil rapid test non-reaktif.
Peserta deklarasi, undangan maupun pendukung yang hendak masuk ke ballroom dan loby hotel mengisi daftar kemudian bergiliran menjalani rapid test. (ndo)
• OD-SK Resmikan Sekretariat Tim Kampanye, SK: Semangatnya Lebih dari 5 Tahun Lalu
• Hari Ini Olly-Steven Deklarasi Cagub dan Cawagub Sulawesi Utara
SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUN MANADO:
