News
50 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di DKI Jakarta 2020: Universitas Bina Nusantara Skor Tertinggi
Daftar tersebut didasarkan pada klasterisasi perguruan tinggi (PT) Ditjen Dikti yang telah diumumkan pertengahan bulan ini.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Simak, berikut ini daftar 50 perguruan tinggi swasta (PTS) terbaik yang ada di DKI Jakarta tahun 2020.
Hal ini berdasarkan yang telah diumumkan oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi ( LLDikti) wilayah III.
Diketahui, dalam daftar tersebut Universitas Bina Nusantara yang meraih skor tertinggi.
Daftar tersebut didasarkan pada klasterisasi perguruan tinggi (PT) Ditjen Dikti yang telah diumumkan pertengahan bulan ini.
Kepala LLDikti Wilayah III Provinsi DKI Jakarta, Agus Setyo Budi, mengatakan bahwa klasterisasi bukan pemeringkatan.

Selain itu, Agus juga senang karena ada enam PT di Jakarta yang berhasil masuk klaster 2 nasional.
“Perlu saya tekankan bahwa klasterisasi bukanlah pemeringkatan. Klasterisasi disusun untuk perbaikan berkelanjutan untuk kinerja masing-masing perguruan tinggi secara holistik,” kata Agus
“Sedikit demi sedikit, perguruan tinggi swasta di lingkungan LLDikti Wilayah III mulai bisa berlari kencang dan siap bersaing di kancah internasional," ujar Agus.
Ia menambahkan "Kami terus dorong dan lakukan pembinaan untuk perguruan tinggi lainnya untuk melakukan perbaikan mutu dengan selalu melakukan pemutakhiran data di PD Dikti."
Agus juga mengungkapkan dari 2.136 perguruan tinggi yang tersedia, terdapat 197 perguruan tinggi akademik (non-vokasi) di lingkungan LLDikti Wilayah III masuk ke daftar klasterisasi.
Selain klasterisasi, Ditjen Dikti Kemendikbud juga melakukan pemeringkatan perguruan tinggi berbasis pada 4 indikator penilaian meliputi:
1. Indikator Input (20 persen): meliputi persentasi jumlah dosen S3, jumlah lektor dan guru besar, rasio mahasiswa dan dosen, jumlah mahasiswa asing, dan jumlah dosen yang bekerja sebagai praktisi industri
2. Indikator Proses (25 persen): meliputi penilaian akreditasi universitas dan program studi, kerja sama perguruan tinggi, pembelajaran daring, pelaksanaan Kampus Merdeka, dan kelengkapan laporan.
3. Indikator Output (25 persen): meliputi penilaian jumlah artikel ilmiah, kinerja penelitian dan mahasiswa, serta jumlah prodi bersertifikasi internasional.
4. Indikator Outcome (30 persen): meliputi penilaian kinerja inovasi, jumlah lulusan yang memperoleh kerja dalam waktu 6 bulan, jumlah nilai sitasi per dosen, dan kinerja pengabdian masyakat.
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Prof Nizam mengatakan tujuan utama klasterisasi adalah untuk menyediakan landasan bagi pengembangan kebijakan pembangunan, pembinaan perguruan tinggi, serta untuk mendorong perguruan tinggi dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan Tridharma perguruan tinggi secara berkelanjutan.
"Selain itu, klasterisasi perguruan tinggi berfungsi untuk menyediakan informasi kepada masyarakat umum tentang kualitas kinerja perguruan tinggi di Indonesia," lanjut Prof Nizam.

Berdasarkan data resmi LLDikti DKI Jakarta, berikut daftar 20 universitas swasta terbaik DKI Jakarta 2020:
1. Universitas Bina Nusantara (skor 2.268)
2. Universitas Trisakti (skor 2.261)
3. Universitas Tarumanagara (skor 2.166)
4. Universitas Mercu Buana (skor 2.152)
5. Universitas Katolik Atma Jaya (skor 2.125)
6. Universitas Esa Unggul (skor 2.043)
7. Institut Teknologi Indonesia (skor 1.899)
8. Universitas Multimedia Nusantara (skor 1.875)
9. Universitas Pancasila (skor 1.802)
10. Universitas Gunadharma (skor 1.753)
11. Universitas Al Azhar Indonesia (skor 1.709)
12. Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti (skor 1.708)
13. Universitas Pelita Harapan (skor 1.698)
14. Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara (skor 1.688)
15. Universitas YARSI (skor 1.683)
16. Universitas Nasional (skor 1.666)
17. Universitas Muhammadiyah Jakarta (skor 1.659)
18. Univeristas Bakrie (skor 1.658)
19. Universitas Budi Luhur (skor 1.657)
20. Universitas Kristen Krida Wacan (skor 1.651)
21. Institut Keuangan Perbankan dan Informatika Asia Perbanas (skor 1.637)
22. Universitas Kristen Indonesia (skor 1.630)
23. Sekolah Tinggi Manajemen PPM (skor 1.577) 2
4. Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (skor 1.557)
25. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Trisakti (skor 1.534)
26. Universitas Prasetya Mulya (skor 1.463)
27. Sekolah Tinggi Filsafat Teologi Jakarta (skor 1.452)
28. Universitas Indraprasta PGRI (skor 1.452)
29. Sekolah Tinggi Manajemen IPMI (skor 1.451)
30. Universitas Trilogi (skor 1.442)
31. Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (skor 1.438)
32. Universitas Bunda Mulia (skor 1.427)
33. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jakarta STI&K (skor 1.422)
34. Universitas Sahid (skor 1.418) 35. Universitas Borobudur (skor 1.406)
36. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bhakti Pembangunan (skor 1.367)
37. Universitas Bina Sarana Informatika (skor 1.365)
38. Universitas Pertamina (skor 1.357)
39. Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma (skor 1.329)
40. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Muhammadiyah Jakarta (skor 1.327)
41. Universitas Mohammad Husni Thamrin Jakarta (skor 1.316)
42. Institut Bisnis dan Infrormatika Kwik Kian Gie (skor 1.291)
43. Universitas Jayabaya (skor 1.288)
44. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri (skor 1.288)
45. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Jakarta (skor 1.284)
46. STIKS Tarakanita (skor 1.281)
47. Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis (skor 1.262)
48. Universitas Paramadina (skor 1.243)
49. STIE Indonesia Banking School (skor 1.230)
50. STIE Jakarta International Collage (skor 1.227) (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Dia, 50 Universitas Swasta Terbaik DKI Jakarta 2020 Versi Dikti Kemendikbud" https://www.kompas.com/edu/read/2020/09/02/084325271/ini-dia-50-universitas-swasta-terbaik-dki-jakarta-2020-versi-dikti?