Liga Spanyol
Ayah Lionel Messi Bongkar Fakta Beredarnya Rekaman Suara Anaknya Setuju Gabung Manchester City
Media yang berbasis di Argentina menyebarkan sebuah rekaman audio yang diduga berisi penuturan Messi soal kelanjutan kariernya.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Megabintang, Lionel Messi beberapa hari ini menggegerkan publik usai dikabarkan menyampaikan keinginannya untuk hengkang dari Barcelona.
Hal tersebut diketahui setelah Messi dikabarkan telah mengirimkan burofaks kepada Barcelona.
Dalam pesan yang disampaikan itu, Messi menyampaikan ingin segera hengkang dari Camp Nou.
• Agen Lionel Messi Sudah Ada di Kota Manchester, Dikabarkan Gelar Negosiasi dengan Man City
Spekulasi masa depan kapten Barcelona Lionel Messi menjadi santapan lezat banyak media.
Salah satu media yang ikut meramaikan isu seputar Messi adalah La Nacion.

Media yang berbasis di Argentina itu menyebarkan sebuah rekaman audio yang diduga berisi penuturan Messi soal kelanjutan kariernya.
Dalam rekaman tersebut, La Pulga menyatakan bahwa keputusannya hengkang dari Barcelona sudah disetujui istrinya, Antonela.
Messi juga mengatakan, kariernya di Barcelona sudah habis dan untuk selanjutnya ia akan bereuni dengan Pep Guardiola di Manchester City.
Namun Ayah Lionel Messi, Jorge, membantah isi rekaman yang berbunyi bahwa anaknya sudah memilih Manchester City sebagai klub baru.
"Saya membuat keputusan dengan Antonela untuk meninggalkan Barcelona. Itu keputusan menyakitkan, tetapi begitu adanya. Siklus telah berakhir," ucap seseorang yang diduga Messi.
"Saya pasti akan berbicara dengan Pep (Guardiola) sehingga dia bisa mengat
ur kedatangan di City. Saya pikir sepakbola di sana spektakuler dan itu sesuai dengan apa yang saya inginkan," imbuhnya.
Rekaman suara itu ternyata sampai ke telinga ayah sekaligus agen Messi, Jorge.
Jorge mengatakan bahwa laporan dari La Nacion itu palsu karena Messi tidak pernah membuat pengakuan tersebut.
"Ini palsu. Tidak ada pengakuan seperti itu. Itu audio dari peniru," tulis Jorge di story Instagramnya, seperti dikutip dari TyC Sports.
Berita dari La Nacion soal Messi itu juga sebelumnya pernah dibantah oleh jurnalis ternama Spanyol, Guillem Balague.