Kecelakaan Lalu Lintas
Kecelakaan Lalu Lintas Mobil Dinas yang Dikendarai Camat Rusak Parah Tabrak Truk Bermuatan Kayu
Terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Sruweng, Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (25/8/2020) sore.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Sruweng.
Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (25/8/2020) sore.
Akibat kecelaakaan tersebut mobil dinas yang dikendarai Camat rusak parah.
• 2 Bulan Lebih Dirawat Tak Menunjukan Gejala, Sudah 24 Kali Tes Swab Namun Masih Positif Covid-19
• Risma Ingin Buka Usaha saat Tugas Selesai: Gak Perlu Malu dan Gengsi, Kami Memang Keturunan Pedagang
• Bawa Ceramah di Tomini, Ustaz Yusuf Pontoh Ingatkan Soal Iri dengan Rezeki Tetangga

Camat Karangsambung, Kabupaten Kebumen, Nurdin mengalami kecelakaan di Jalan Raya Sruweng, Selasa (25/8/2020) sore.
Video yang beredar kondisi mobil Avanza plat merah dengan nomor polisi AA 129 D yang dikendarai camat tersebut remuk.
Kecelakaan tersebut melibatkan truk muatan kayu R 1590 ZA.
Sekilas plat nomor yang dikendarai camat tersebut tidak terlihat plat merah.
Plat nomor itu dibingkai dengan cover plat gelap.
Kecelakaan tersebut dibenarkan oleh Kastlantas Polres Kebumen AKP Rikha Zulkarnaen.
AKP Rikha menerangkan kejadian pukul 17.00.
Kronologi berawal ketika camat Karangsembung melaju dari arah timur ke barat.
Mobil yang dikendarainya tersebut agak melambung dan berserempetan dengan truk.
"Camat itu naik mobil dinas.
Mobilnya mengalami kerusakan dan camatnya mengalami luka di kaki," ujar dia saat dihubungi tribunjateng.com, Selasa (25/8/2020).
Menurutnya, saat kecelakaan laju mobil tidak terlalu cepat.
Avanza tersebut melaju sekitar 50 hingga 60 kilometer per jam.
"Jalannya tidak rusak.

Saat itu akan mendahului kendaraan pas mau balik ke jalurnya karena terlalu dekat dengan kendaraan berlawan arah terjadi serempetan,"ujar dia.
Ia menuturkan Nurdin yang mengalami luka di bagian kaki dilarikan ke Rumah Sakit PKU Sruweng dalam kondisi sadar.
Sementara sopir truk tidak mengalami cedera. (rtp)
( Penulis: rahdyan trijoko pamungkas | Editor: galih permadi )
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Camat Karangsambung Kebumen Kecelakaan Tabrak Truk Kayu, Mobil Dinas Ringsek, Begini Kondisinya, https://jateng.tribunnews.com/2020/08/25/camat-karangsambung-kebumen-kecelakaan-tabrak-truk-kayu-mobil-dinas-ringsek-begini-kondisinya.