Berita Seleb
5 YouTuber Indonesia dengan Penghasilan Tertinggi, Baim Wong Kalahkan Raffi Ahmad, Capai Rp 600 Juta
Baim Wong dan istrinya Paula Verhoeven lewat akun Baim Paula menjadi Youtuber Indonesia terlaris dengan nilai penghasilan bulanan tertinggi.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Menjadi seorang artis yang terkenal, beberapa artis dibawah ini ternyata tak segan menjajaki dunia YouTub.
Bahkan, dari YouTube beberapa artis berikut ini lebih terkenal dan memiliki sumber keuangan baru dari konten yang disajikan.
Contohnya saja, pasangan suami istri Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Diketahui, saat ini pasangan suami istri ini memiliki penghasilan tertinggi di dunia YouTube Indonesia.
Berdasarkan data Social Blade, Sabtu (25/7/2020), Baim Wong dan istrinya Paula Verhoeven lewat akun Baim Paula menjadi Youtuber Indonesia terlaris dengan nilai penghasilan bulanan tertinggi.
Yakni di rentang US$ 45.500 - US$ 728.400 atau Rp 664,30 juta - Rp 10,63 miliar (kurs Rp 14.600 per dollar AS).
Youtuber Atta Halilintar kembali menempel ketat Baim Wong di peringkat kedua Youtuber Indonesia terlaris.

Dengan kekuatan 24,8 juta subscribers, kekasih Aurel Hermansyah ini meraup penghasilan bulanan berkisar US$ 34.700 - US$ 555.800 setara Rp 506,62 juta - Rp 8,11 miliar.
Sedangkan pasangan selebritas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina melalui akun Rans Entertainment melorot ke posisi ketiga.
Didukung 16,5 juta subscribers, Raffi Ahmad mencatatkan penghasilan bulanan US$ 31.000 - US$ 496.600 setara Rp 452,60 juta - Rp 7,25 miliar.
Deddy Corbuzier menempati posisi kelima Youtuber Indonesia yang paling laris.
Dengan mengunggah total 640 konten video dan dukungan 10,5 juta subscribers, Deddy mampu menghasilkan pendapatan bulanan di kisaran US$ 20.500 - US$ 328.300 setara Rp 299,30 juta - Rp 4,79 miliar.
Berikut ini daftar lima Youtuber Indonesia terlaris dengan penghasilan tertinggi.
1) Baim Wong dan Paula Verhoeven (Baim Paula)

Jumlah subscribers: 15,2 juta
Jumlah video yang diunggah (akumulatif): 823
Jumlah penonton (akumulatif): 2,09 miliar
Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 45.500 - US$ 728.400 atau Rp 664,30 juta - Rp 10,63 miliar.
2) Atta Halilintar

Jumlah subscribers: 24,8 juta
Jumlah video yang diunggah (akumulatif): 937
Jumlah penonton (akumulatif): 2,66 miliar
Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 34.700 - US$ 555.800 setara Rp 506,62 juta - Rp 8,11 miliar.
3) Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Rans Entertainment)

Jumlah subscribers: 16,8 juta
Jumlah video yang diunggah (akumulatif): 1.465
Jumlah penonton (akumulatif): 2,87 miliar
Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 31.000 - US$ 496.600 setara Rp 452,60 juta - Rp 7,25 miliar.
4) Ria Ricis (Ricis Official)

Jumlah subscribers: 21,6 juta
Jumlah video yang diunggah (akumulatif): 995
Jumlah penonton (akumulatif): 2,97 miliar
Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 22.400 - US$ 357.700 setara Rp 327,04 juta - Rp 5,22 miliar.
5) Deddy Corbuzier

Jumlah subscribers: 10,5 juta
Jumlah video yang diunggah (akumulatif): 640
Jumlah penonton (akumulatif): 1,44 miliar
Proyeksi pendapatan per bulan: US$ 20.500 - US$ 328.300 setara Rp 299,30 juta - Rp 4,79 miliar.
Nasihat Ayah Baim Wong untuk Paula Verhoeven
Di sisi lain, sebelumnya Ayah artis peran Baim Wong, Johnny Wong tiba-tiba memberikan nasihat pada menantunya, Paula Verhoeven.
Hal tersebut diungkapkan Johnny Wong saat Baim Wong, Paula Verhoeven, dan Kiano Tiger Wong berkunjung ke rumahnya, yang videonya ditayangkan di kanal YouTube Baim Paula, Kamis (23/7/2020).
Mulanya, keluarga kecil Baim Wong baru saja selesai melihat-lihat rumah masa depan mereka.
Setelah itu, ketiganya lantas berniat mengunjungi kediaman Johnny Wong yang berada di Menteng, Jakarta Pusat.
Melihat anak, menantu, dan cucunya datang, Johnny Wong yang saat itu sedang berada di kamar tampak senang.
Ia pun tak henti-hentinya bermain dengan Kiano Tiger Wong.
Saat sedang asyik bermain dengan Kiano, Johnny Wong tiba-tiba memberikan nasihat.
Sambil menepuk-nepuk tangan Paula Verhoeven, ia meminta agar menantunya tersebut selalu menemani Baim Wong.
"Temenin Baim," pinta Johnny Wong pada Paula Verhoeven.
Hal ini lantas membuat bingung Baim Wong dan Paula Verhoeven.
"Apa tuh? Temenin apa Pah?," tanya Baim Wong kebingungan.
"Temenin apa Pah?," timpal Paula Verhoeven.
Johnny Wong kemudian meminta supermodel asal Semarang ini untuk memberikan nasihat kepada sang suami.
"Temenin, kalau ada apa-apa kasih nasihat," lanjut Johnny Wong.
"Mau diterima apa enggak kasih aja."
"Hah?," ujar Paula Verhoeven masih kebingungan hingga akhirnya tertawa.
Johnny Wong menyebut bahwa nasihat Paula Verhoeven untuk Baim Wong merupakan yang terbaik.
Ia yakin menantunya itu tak akan menjerumuskan Baim, bahkan Baim pun tak akan marah bila dinasihati Paula Verhoeven.
"Itu paling bagus kalau dari kamu," tegas Johnny Wong.
"Enggak menjerumuskan, pasti. Tapi kalau jelekpun dia enggak marah karena dari kamu."
Rupanya ayah Baim Wong ini mengungkapkan kegelisahannya karena sang anak yang sempat diserang oleh warganet.
"Soalnya dia makin lama, makin tinggi makin banyak yang iri, banyak yang (menyerang)," ungkap Johnny Wong
"Nah itu yang bahaya, Pau."
"Iya Pah," jawab Paula Verhoeven. (*)
Artikel ini tayang di Kontan dengan judul Wow! Deddy Corbuzier masuk daftar 5 Youtuber Indonesia dengan penghasilan tertinggi, https://www.tribunnews.com/techno/2020/07/26/lima-youtuber-indonesia-berpenghasilan-tertinggi-dari-baim-wong-sampai-deddy-corbuzier?