Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pilkada 2020

KPU Sulut Sebut Tahapan Lancar, Dana Pilkada Cair Rp 94 Miliar

Provinsi Sulut menyelenggarakan Pemilihan Gubernur, sekaligus Pilkada 4 kabupaten dan 3 kota. Total ada 8 Pilkada serentak dihelat

Penulis: Ryo_Noor | Editor: David_Kusuma
Tribun manado / Ryo Noor
Ardiles Mewoh 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Provinsi Sulut menyelenggarakan Pemilihan Gubernur, sekaligus Pilkada 4 kabupaten dan 3 kota. Total ada 8 Pilkada serentak dihelat.

Ketua KPU Sulut, Ardiles Mewoh mengungkapkan, sejak awal tahapan pemilihan diluncurkan 23 September 2019. Tahapan sempat berjalan lancar ditandai dukungan Pemda maksimal dan antusiasme masyarakat sangat tinggi.

"Kita hentikan tahapan Maret karena Pandemi Covid-19," kata dia kepada tribunmanado. co.id, Minggu (19/7/2020).

Tahapan mulai lagi 15 Juni 2020, terus berjalan sesuai aturan dan dengan penerapan protokol Covid-19.

Tercatat Sudah 1.089 Kasus Covid-19 di Manado, 841 di Antaranya Kasus Aktif

Ardiles mengatakan, mendapat dukungan maksimal dari pemerintah daerah, termasuk anggaran

"Beberapa kabupaten/kota soal dukungan anggaran. Termasuk pemprov, sehingga tidak menghambat tahapan sementara dilaksanakan, " ujarnya.

KPU mendapat anggaran Rp 220 miliar dari Pemprov Sulut.

Rp 10 miliar sudah dicairkan 2019, kemudian Rp 84 miliar sudah cair di tahun 2020

"Rp 126 miliar yang belum cair," kata dia.

KPU mengatakan, anggaran sisa ini akan dicairkan bertahap sesuai tahapan yang dijalani KPU. (ryo)

Mendagri Ingatkan Bansos Pemerintah Jangan Ditempeli Foto Incumbent

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved