Update Virus Corona Minut
JG-KWL Harap Masyarakat Ikuti Aturan Pemerintah
Kita semua masih diberi kesempatan dan nafas kehidupan dari Tuhan kita Yesus Kristus, patutlah kita selalu memuji dan membesarkan nama-Nya
Penulis: | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO.CO.ID, AIRMADIDI - "Kita semua masih diberi kesempatan dan nafas kehidupan dari Tuhan kita Yesus Kristus, patutlah kita selalu memuji dan membesarkan nama-Nya," kata Calon Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda SE, Minggu (31/5/2020).
Hari demi hari kita lalui ditengah wabah Covid-19 ini, dan Tuhan masih memberi kita kekuatan dan kesehatan, betapa luar biasa Tuhan kita.
"Kita bekerja dan melakukan aktivitas sehari-hari dari rumah, kita juga harus bisa taat untuk mengikuti anjuran dari pemerintah," kata Pengusaha muda itu.
Ia mengajak masyarakat Minut agar tetap melaksanakan Physical Distancing dan Social Distancing.
• Hetia Petugas Kebersihan Kotamobagu Senang Terima Sembako dari Pemkot
"Pakai masker jika harus keluar rumah, serta cuci tangan setiap saat. Terus berjuang dan berdoa semoga pandemik Covid-19 ini segera berlalu," kata JG.
Joune Ganda SE (JG) dan Kevin William Lotulung SH MH siap menyalurkan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang kena dampak Covid-19.
"Bantuan sudah disalurkan ke masyarakat yang ada di Minut. Nantinya akan ada tim kami yang akan datang kerumah, Tuhan Yesus Memberkati kita sekalian," katanya.(fer)
• BLT-DD Tahap Dua di Mitra Siap Dikucurkan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/joune-ganda-ajak-warga-putus-mara-rantai-covid.jpg)