Berita Daerah
Rayakan 4 Tahun Kepemimpinan, Intan Rona Wenas Bawa Desa Watutumou III Berkembang Pesat
Empat tahun sudah Intan Rona Wenas memimpin Desa Watutumou III, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara
Penulis: Nielton Durado | Editor: Rhendi Umar
Ia juga meminta masyarakat boleh senantiasa mendukung setiap program Pemerintah termasuk mematuhi himbauan dalam rangka pemutusan rantai penyebaran dan penularan virus Corona yaitu dirumah saja.
"Selain itu tidak berkumpul, dan selalu menggunakan masker saat keluar rumah," tegasnya. (Nie)
*Berikut Berbagai Inovasi dan Pencapaian Desa Watutumou III, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara.
1. Desa Watutumou III jadi yang pertama di Sulut mendeklarasikan diri jadi Desa Bebas Transportasi Online.
2. Menjadi desa percontohan di Minut, program pendataan kendaraan bermotor.
3. Mendapatkan penghargaan dari Palang Merah Indonesia Minut atas aktif berpartisipasi dalam kegiatan donor darah.
4. Menggelar berbagai kegiatan selama 3 hari saat Perayaan HUT ke 13 Desa Watutumou III tahun 2019, seperti Pemeriksaan kesehatan gratis dilayani oleh 50 lebih dokter spesialis, donor darah, pameran potensi setiap lingkungan, pemilihan Duta Desa, busana lansia, vlog, garnish buah, ESport, hingga berbagai pertandingan olahraga lainnya.
5. Menjadi utusan kecamatan Kalawat dalam lomba cipta menu, busana Kartini hingga evaluasi desa tahun 2018.
6. Menjadi Desa terbaik pada Sensus Penduduk Online Se - Kabupaten Minut (data 13 mei 2020).
(Tribunmanado/Nielton Durado)