Pemkab Bolmong Akan Data 2.500 Pengangguran
"Kami laksanakan sesuai petunjuk, ada 2500 penganggur yang akan kami data," kata dia.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Maickel Karundeng
TRIBUNMANADO.CO.ID, LOLAK - Pemkab Bolmong akan mendata 2.500 pengangguran di Kabupaten Bolmong sebagai salah satu cara penanganan dampak wabah Covid 19.
Hal itu disampaikan Sekda Bolmong Tahlis Gallang dalam rapat membahas pembentukan pos tapal batas di ruang aula lantai 2 Pemkab Bolmong pada pekan lalu.
Asisten 1 Pemkab Bolmong Dekker Rompas mengatakan, pihaknya
sementara melakukan persiapan pendataan para penganggur.
"Kami laksanakan sesuai petunjuk, ada 2.500 penganggur yang akan kami data," kata dia.
Dekker belum membeber secara rinci apa yang akan didapatkan para penganggur dalam data tersebut.
Hal itu masih akan dikaji.
"Semua bergantung putusan pimpinan," kata dia.
Selain mendata pengangguran, beber dia, pihaknya juga akan mendata
tambahanjumlah penerima BLT. (art)
• Data Terkini Covid-19 Dunia, (13/4/2020): Tembus 1.847.095 Kasus, 113.902 Meninggal & 422.488 Sembuh
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/sekda-bolmong-tahlis-gallang-43355.jpg)