Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Satu Musim Bermarkas di Stadion Klabat, Tommy Mano Target Persipura Juara

Kata dia, keyakinannya terhadap tim Persipura menjadi juara musim ini, karena mereka dilatih oleh pelatih Jackson Tiago.

Penulis: | Editor: Maickel Karundeng
Istimewa
Satu Musim Bermarkas di Stadion Klabat, Tommy Mano Target Persipura Juara 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura bakal bermarkas di Stadion Klabat Manado selama satu musim 2020.

"Kami ingin juara di Manado. Tidak ada juara dua atau tiga, harus juara satu," ujar Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tommy Mano, pada jumpa pers di Warong Kobong, Selasa (25/2/2020).

Kata dia, keyakinannya terhadap tim Persipura menjadi juara musim ini, karena mereka dilatih oleh pelatih Jackson Tiago.

Dia sosok yang luar biasa, karena musim lalu membawa Persipura finish di tempat ketiga. Pada hal prestasi Persipura kala itu terseok-seok awal musim.

Lanjut dia, bermarkas di Stadion Klabat Manado, lebih menambah keyakinan Persipura juara, karena daerah ini memiliki kultur budaya sama dengan masyarakat Papua sehingga seperti bermain di kandang sendiri.

Rencananya, satu musim bermarkas di Manado, karena stadion di Papua dalam perbaikan untuk menyambut PON 2020 sebagai tuan rumah.

Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey mengatakan, menerima Persipura untuk bermarkas di Stadion Klabat Manado.

"Saya berterima kasih kepada ketua umum Persipura yang telah memilih Sulut sebagai markas untuk musim ini. Kami masyarakat dan pemerintah menyambut dengan senang hati," ujar Olly Dondokambey.

Terkait masalah sewa Stadion Klabat Manado dibebaskan dari biaya dengan catatan semua kerusakan menjadi tanggung jawab Sulut United dan Persipura Jayapura.

"Kedua klub ini, harus bertanggung jawab memelihara dan memperbaiki serta membangun stadion Klabat lebih baik," ujar Olly lagi. (Ven).

Kejar 800 Lux, Manajemen Persipura Datangkan 40 Lampu Ke Stadion Klabat Manado

 Gadis Cantik Asal Manado Termotivasi Model Victoria Secret

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved