Sulut United
Geri Mandagi Ikut Latihan Bersama Sulut United di Stadion Klabat
Geri Mandagi hadir di Stadion Klabat tepat pukul 15.30 Wita. Dia mengunakan kaos hitam bernomor 47 dan bertuliskan GM nama inisialnya.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Mantan kiper Mitra Kulkar Geri Mandagi ikut latihan perdana bersama Sulut United, di Stadion Klabat Manado, Rabu (15/1/2020).
Geri Mandagi hadir di Stadion Klabat tepat pukul 15.30 Wita.
Dia mengunakan kaos hitam bernomor 47 dan bertuliskan GM nama inisialnya.
Sambutan penonton yang menyaksikan latihan perdana di Stadion Klabat langsung membahana, saat Geri Mandagi masuk bergabung bersama tim Sulut United.
"Saya datang ke sini, hanya untuk latihan," ujar Geri Mandagi.
Kata dia, mumpung masih di Manado dan belum ada kontrak jelas bersama Mitra Kukar.
Maka bermain bersama Sulut United dulu.
Ditanya soal kontrak bersama Sulut United, Geri menjawab belum ada, karena hari ini hanya sekedar latihan saja.
Asisten Manajer Sulut United, Vian Rondonuwu mengatakan, memang Geri Mandagi datang ke Stadion Klabat hanya untuk latihan.
"Kami tetap menyambutnya dengan baik, karena dia memintanya," ujar Vian Rondonuwu.
Lanjut dia, pemain yang melaksanakan latihan perdana sudah 90 persen, hanya tinggal dua pemain asal Papua dan Adi Parwa belum hadir.
Kemungkinan Rumere pemain asal Papua, akan terlambat bergabung bersama Sulut United, karena izin menikah.
Ia menambahkan, hampir semua pemain yang dikontrak sudah berkumpul bersama. (Ven).
• Penambahan Manfaat Peserta BPJamsostek, Kado Spesial Presiden Jokowi untuk Pekerja Indonesia
TONTON JUGA :
Kabar Terbaru Sulut United: Gandeng Mills dan Kepergian Natanael Siringoringo ke Kelantan FC |
![]() |
---|
Sulut United Ikut Jejak Timnas Indonesia, Kerja Sama dengan Mills, Brand Apparel Lokal |
![]() |
---|
Pemain Sulut United Natanael Siringoringo Dipanggil Shin Tae Yong, Persiapan Timnas Sea Games 2021 |
![]() |
---|
Torang Baku Jaga, Sulut United Turut dalam Aksi Bersihkan Manado Pasca Banjir |
![]() |
---|
Manajemen Sulut United dan Suporter Ikut Gerakan Bersihkan Sampah di Kota Manado |
![]() |
---|