News
Porprov Sulut Jadi Acuan Bibit Atlet Muda Untuk Berprestasi
"Bersama dengan pimpinan memberikan apresiasi tinggi atas capaian prestasi yang diberikan para atlet di ajang Porprov 2019," tukas Waruis.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Hasil gemilang yang diberikan para atlet diajang pekan olaraga tingkat provinsi (Porprov) ke-X yang digelar di Kota Cakalang Bitung, Sulut, mendapat apresiasi pemerintah kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra).
Bupati James Sumendap dan Wakil Bupati (Wabup) Jesaja J O Legi hingga masyarakat Minahasa Tenggara turut memberikan apresiasi atas prestasi yang membanggakan.
Hal tersebut dikatakan langsung mewakili pimpinan oleh Kepala Dinas (Kadis) Pemuda dan Olaraga (Dispora) Djelly Waruis, Senin (9/12/2019).
"Bersama dengan pimpinan memberikan apresiasi tinggi atas capaian prestasi yang diberikan para atlet di ajang Porprov 2019," tukas Waruis.
Dirinya mengatakan, capaian tersebut tak lepas dari suport para official tim yang solid dengan persiapan yang sangat matang oleh para pelatih yang ada.
"Tentunya dukungan yang ada dari setiap official tim sangat berpengaruh atas capaian para atlit muda yang sangat berbakat ini. Untuk itu, dengan capaian luar biasa ini bisa menjadi acuan terhadap bibit muda yang berpotensi untuk ikut dalam ajang olaraga seperti ini nantinya," jelasnya.
Diketahui, keseluruhan capaian. Kontingen Atlit Mitra dari 15 Cabang Olaraga (cabor) yang diikuti, kontingen yang ada berhasil membawa pulang 10 Medali emas dari total keseluruhan medali yakni 36 Medali.
"Dari 36 medali terdiri dari 10 Medali Emas, 9 Perak dan 17 Perunggu yang diberikan para atlit untuk nama Monahasa Tenggara," tukasnya.
Dari keseluruhan cabor yakni 27 cabang yang dipertandingkan, Mitra sendiri hanya mengikuti 15 cabor.
"Yah karena untuk saat ini memang baru 15 cabor yang ada di kabupaten Mitra. Diharapkan kedepannya dengan prestasi seperti ini, bisa ketambahan cabor baru dengan atlit muda yang sipa menggeluti cabor tersebut. Pemerintah terus berupaya untuk memajukan dunia olaraga yang ada di Minahasa Tenggara, salam sportivitas ," kuncinya. (Ano)
BERITA TERPOPULER :
• UPDATE Perolehan Medali SEA Games 2019, Indonesia Dibayang-bayangi Vietnam, Tuan Rumah Merajalela
• Inilah Foto-Foto Pemakaman Yarry dan Yanny: Diantar Pakai Roda Keranda ke Ladang Pekuburan
TONTON JUGA :
Bupati James Sumendap SH
Wakil Bupati (Wabup) Jesaja J O Legi
Kepala Dinas (Kadis) Pemuda dan Olaraga (Dispora)
tribunmanado.co.id
manado.tribunnews.com
Sosok Ado Mas'ud, Wakil Bupati Mamuju dengan Gaya Nyentrik, Pilih Berhenti Jadi Wakil Rakyat |
![]() |
---|
Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto Rindukan Profesi Wartawan |
![]() |
---|
Malam Ini Ada Bulan Purnama Salju, Jangan Lewatkan Super Snow Moon, Videonya Viral |
![]() |
---|
Ibu dan Anak Tewas Terbakar, Muji Masuk Kembali ke Dalam Rumah dan Tak Kembali |
![]() |
---|
Curhat Kusmiyati, Ditipu Tetangga Rp 200 Juta Agar Anak Jadi PNS, Ngutang di Bank: Semua Bohong . . |
![]() |
---|