CPNS 2019
Sisa 4 Hari Lagi, Pendaftar CPNS Belum Capai 1.000
Data yang dihimpun Tribun dari BKPP Bolmong, terdapat 719 pelamar sudah mengisi formulir.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Maickel Karundeng
MANADOTRIBUN.CO.ID - H min 4 penutupan pendaftaran CPNS 2019, jumlah pelamar di Bolmong belum capai 1000.
Data yang dihimpun Tribun dari BKPP Bolmong, terdapat 719 pelamar sudah mengisi formulir.
Sebanyak 256 pelamar sudah submit.
Kepala BKPP Bolmong Umarudin Ambah mengatakan, pelamar diperkirakan membludak di menit terakhir.
"Kami perkirakan akan banyak di hari hari terakhir," kata dia.
Ia meminta pelamar agar secepatnya mendaftar.
Dikatakannya, pendaftaran akan ditutup pada 25 November nanti.
"Ayo secepatnya, jangan tunggu detik akhir," katanya.
Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menyediakan Internet (Wifi) gratis selama 24 jam kepada para pelamar CPNS yang mendaftar di Bolmong.
Kepala Diskominfo Bolmong, Parman Ginano mengatakan, setiap pelamar yang ingin mengakses sscn.bkn.go.id, dapat menggunakan jaringan internet yang disediakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong secara gratis.
"Gratis. Tapi tentunya pelamar harus membawa perangkat sendiri, siapapun yang membutuhkan, Diskominfo menyediakannya selama 24 jam," ungkap Parman.
Ia juga menambahkan, penyediaan Wifi gratis tersebut bertujuan agar bisa mempermudah para pelamar CPNS mendaftar secara online.
"Masyarakat Bolmong untuk bisa memanfaatkan fasilitas daerah yang kami sediakan," tuturnya.
Sekadar diketahui, pekan lalu penerimaan CPNS dibuka secara serentak seluruh Indonesia tepatnya tanggal 11 November 2019. (art)
BERITA TERPOPULER :
• Prabowo dan Titiek Soeharto Terpisah karena Politik, Bagaimana Kisah Cinta Keduanya?
• VIRAL Video Detik-detik Sebelum Siswa Bunuh Guru, Acuhkan Teguran dan Malah Memaki Sang Guru