Bursa Pemain
Real Madrid Ingin Pinang Penyerang PSG, Mbappe Bisa Jadi Pemain Termahal Sejagat
Kylian Mbappe tampaknya bakal menjadi pemain termahal sejagat bila Real Madrid jadi meminang pemain asal Prancis ini.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Kylian Mbappe tampaknya bakal menjadi pemain termahal sejagat bila Real Madrid jadi meminang pemain asal Prancis ini.
Real Madrid sudah menyiapkan dana besar untuk memboyong penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas tahun depan.
Kylian Mbappe memang menjadi incaran utama Real Madrid saat ini.
• Pengaruh Zidane dan 5 Kunci Kebangkitan Real Madrid
Presiden Real Madrid, Florentino Perez, tengah mencari sosok penyerang muda untuk membangun timnya.
Real Madrid belum puas meski sudah mendatangkan Eden Hazard musim ini.
Hazard yang datang dari Chelsea belum mampu menunjukkan permainan solid sedari awal musim.
Mbappe pun dianggap menjadi sosok yang tepat untuk menjadi wajah masa depan dari skuad Real Madrid.
Raksasa Liga Spanyol tersebut sadar bahwa Paris Saint-Germain tidak akan memasang harga murah untuk sang pemain.
• Barcelona Minati Pemain Muda nan Ganas Seharga Ronaldo
Untuk itu, Real Madrid pun sudah menyiapkan dana besar untuk memboyong sang pemain.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Real Madrid dikabarkan sudah menyiapkan dana hingga 400 juta euro (sekitar Rp6,2 triliun) demi mendatangkan Mbappe.
Harga tersebut akan menjadikan Mbappe sebagai pemain termahal yang pernah ada di sepak bola.
Rekor pemain termahal saat ini masih dipegang oleh rekan setim Mbappe di PSG, Neymar.
Saat mendatangkan Neymar dari Barcelona pada awal musim 2017-2018, PSG rela membayar klausul pelepasannya hingga 222 juta euro (sekitar Rp3,4 triliun).
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Modal Rp6,2 Triliun, Real Madrid Siap Jadikan Mbappe Pemain Termahal
• Motif Pelaku Bom Bunuh Diri di Polres Medan, Marah pada Menag, Kematian Pemimpin ISIS jadi Penyebab
• Pilbub 2020 - DPD Partai Golkar Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil
• Kapolda Sigid Jamin Keamanan Sulut, Instruksikan Seluruh Polres dan Polsek Perketat Penjagaan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kylian-mbappe-pemain-psg-asal-prancis.jpg)