Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Lifestyle

Cara Paling Sehat Memasak Daging agar Nutrisinya Tak Hilang

Daging memiliki keunggulan utama rasa yang lezat, mengandung nutrisi tinggi dan bisa diolah dalam berbagai jenis makanan

Editor: Finneke Wolajan
(i.onthe.io)
Potongan daging 

Walau metode ini memakai suhu tinggi, tetapi durasi masaknya relatif singkat, sehingga daging tetap lembut.

Teknik masak ini juga dapat mencegah terbuangnya nutrisi serta tidak membuat kolesterol dalam lemak daging teroksidasi seperti metode masak lainnya.

Walau begitu, menumis juga punya kekurangan, yaitu terbentuknya heterocyclic amines (HA), komponen yang terbentuk saat daging mencapai suhu paling tinggi ketika dimasak. HA dikhawatirkan dapat memicu kanker.

Salah satu cara untuk mengurangi pembentukan HA adalah dengan marinasi daging menggunakan buah, herbal, atau rempah, yang tinggi antioksidan.

Tidak kalah penting adalah memilih minyak yang sehat dan stabil dalam suhu tinggi, termasuk di antaranya minyak kelapa.

Menggoreng

Keuntungan dari memasak dengan cara menggoreng adalah meningkatkan rasa, tekstur yang garing, dan juga vitamin dan mineral dalam makanan lebih terjaga.

Sayangnya, sisi negatif dari metode ini juga cukup banyak.

Menggoreng dengan minyak banyak dan suhu tinggi dapat memicu terbentuknya AGEs, HA, dan juga aldehydes (zat yang bisa memicu kanker).

Minyak yang dipakai saat menggoreng juga akan menambah jumlah kalori dalam makanan.

Slow cook

Memasak secara lambat, bisa berjam-jam, dilakukan dengan menggunakan suhu yang tidak terlalu tinggi (sekitar 88 derajat-121 derajat C).

Saat ini sudah banyak alat masak slow cooker yang memudahkan proses memasak.

Kelebihan utama dari metode ini adalah memasak secara mudah dan nyaman.

Daging tinggal dimasukkan dalam wadah bersama bumbu-bumbu dan dimasak, bisa sampai 8 jam, tanpa perlu dicek.

Sumber: Kompas.com
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved