NEWS
FAKTA Kecelakaan Tol Jagorawi: Ban Mobil Pecah, Terlempar dari Mobil hingga Identitas Korban
Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sebuah mobil Suzuki APV terjadi di KM36 Tol Jagorawi, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Penulis: Rhendi Umar | Editor: Rhendi Umar
Rombongan ini hendak berangkat ke Jakarta dengan bertujuan untuk beribadah di salah satu gereja di sana.
"Mereka dari daerah Kota Bogor hendak menuju daerah Jakarta, (mau) ke Gereja. Namun lokasi spesifiknya kita belum tahu karena kita menyadari mereka (para korban) masih terguncang psikisnya. Kita tunggu sehingga nanti kita bisa mintai keterangan lebih lanjut," kata Fadli kepada TribunnewsBogor.com, Minggu (15/9/2019).
Terlempar dari Mobil
Korban kecelakaan di Tol Jagorawi tersebut dengan penumpang yang tergeletak di pinggir jalan.
Dalam video yang beredar nampak mobil berwarna hitam tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah.
Kaca dari mobil semua mengalami pecah dan bagian kap mobil tampak ringsek.
Para penumpang diduga terlempar dari mobil.
Penggunaan seat belt juga dapat mencegah penumpang terlempar ke luar mobil
BERITA TERPOPULER: 22 Tahun Hilang Tanpa Jejak, Pria Ini Ditemukan dengan Google Maps, Tinggal Belulang
BERITA TERPOPULER: Turis Asal Inggris Ini Ngamuk, Lempari Mobil hingga Hampir Lepas Busana, Diduga Kerena Hal Ini
BERITA TERPOPULER: Intip Potret Kenangan Cantiknya Ibu Ainun Didampingi Habibie saat Hadiri Pernikahan Verlita
Penggunaan seat belt sendiri sudah diatur dalam UU No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).
Peraturan tersebut menerangkan tentang fungsi sabuk pengaman yang dapat membantu pengguna kendaraan untuk memperkecil resiko terjadinya luka akibat kecelakaan.
"Dengan memakai seat belt, posisi badan dapat tertahan agar tetap berada di jok dan tidak terpental saat terjadi benturan atau kecelakaan," ujar Jusri Pulubuhu, Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC), kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.
Identitas Korban
1. ABRAHAM MBILIYORA, Prailiu, 03-05-1990, Wiraswasta, Griya Katulampa Blok C-3 No. 28 Rt. 006/010 Kel. Katulampa Kec. Kota Bogor Timur Kota Bogor, meninggak dunia di TKP dibawa ke RSUD Ciawi (meninggal dunia).
2. YEHEZKIEL GIOVANNI REINALDO, Ttl : Banjarmasin, 06-08-1999, belum bekerja, Jl. Aes Nasution No. 13 Rt. 014/002 Kel. Gadang Kec. Banjarmasin Kota Banjarmasin, meninggal dunia di TKP dibawa ke RSUD Ciawi (meninggal dunia).
3. ABDIWIJAYA TAMBA, 17 Thn, Pelajar, Griya Katulampa Blok C No. 18 Kota Bogor, meninggal dunia di TKP dibawa ke RSUD Ciawi (meninggal dunia).