Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Boltim

3 Desa Ini Bakal Wakili Daerahnya di Lomba Wisata Nusantara

Tiga desa ini bakal mewakili Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara, di lomba Desa Wisata Nusantara 2019.

Penulis: | Editor: Alexander Pattyranie
ISTIMEWA
3 Desa Ini Bakal Wakili Daerahnya di Lomba Wisata Nusantara 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Tiga desa ini bakal mewakili Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara, di lomba Desa Wisata Nusantara 2019.

Ketiga desa ini, Atoga Timur dengan wisata out bound Atoga River Viuw, Bukaka Tracking ke Air Terjun Garini, dan Jiko Molobog Tanjung Silar.

Rencananya wisata dari ke tiga desa ini, bakal diikutkan dalam lomba Desa Wisata Nusantara 2019.

Pendaftaran Peserta dimulai pada tanggal 13 Agustus sampai 30 Agustus 2019 dan pengumuman pemenang 10 Oktober 2019.

"Kami tinggal menunggu juknis lebih lanjut dari Wakil Bupati Rusdi Gumalanggit yang telah menghadiri launching di Jakarta," ujar Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Peningkatan Usaha Ekonomi dan Tata Guna, Suzan Emor, Rabu (14/08/2019).

Dasar pelaksanaan kegiatan ini, Undang-undang nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa menyatakan bahwa tujuan pembangunan desa adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan melalui pemenuhan kebutuhan dasar.

Pembangunan sarana dan prasarana desa, membangun potensi ekonomi lokal, serta pemanfaatan sumberdaya alam dan lingkungan secara berkelanjutan.

Hadiah 10 (Sepuluh) Desa Wisata yang berprestasi akan mendapatkan bantuan pendirian “Sarana Akomodasi” (Homestay/Hostel) sebesar Rp 400,000,000,- (Empat Ratus Juta Rupiah), untuk tahun anggaran 2020, dengan persyaratan penyedian tanah oleh Pemerintah Desa atau Pemerintah Kabupaten/Kota.

Juara 1, 2, 3, akan memperoleh hadiah berupa uang tunai sebesar; Rp 20 Juta, Rp 15 Juta, Rp 10 Juta, dan Juara Harapan 1, 2, 3, masing-masing akan memperoleh uang tunai sebesar; Rp 5 Juta.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Slamet Umbola mengatakan, akan tetap mendukung tiga desa yang bakal diutus ke tingkat nasional.

Mempersiapkan administrasi dan dokumen pendukung dari ketiga desa.

"Kami persiapkan apa yang dibutuhkan dalam penuhi persyaratan desa wisata nusantara 2019," ujar Slamet Umbola.

(Tribunmanado.co.id/Vendi Lera)

BERITA TERPOPULER :

Baca: Menderita Skoliosis, Biaya Operasi Zefanya Tembus Rp 200 Juta, Ibunda : Kami tak Punya Uang

Baca: Mahfud MD Duga Enzo Sejak Awal tak Memenuhi Prasyarat Jadi Bagian dari TNI: Sebaiknya Diberhentikan

Baca: Setelah Tantang Lucinta Luna Upiak Isil Banjir Dukungan, Sempat Ingin Laporkan Lucinta ke Polisi

TONTON JUGA :

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved