Liga 1 2019
Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Posisi Ezechiel N'Douassel Kemungkinan Diisi Pemain Ini
Striker Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel terancam absen saat laga melawan Bhayangkara FC pada pekan keenam Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat
TRIBUNMANADO.CO.ID - Striker Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel terancam absen saat laga melawan Bhayangkara FC pada pekan keenam Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu(30/6/2019).
Ezechiel terancam tak bisa tampil akibat cedera bahu.
"Tidak. Mereka belum siap untuk bermain di laga seperti ini. Mungkin tidak sebagai starting eleven. Belum siap," kata Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts dikutip dari Tribun Jabar, Jumat (27/6/2019).
Demi meraih kemenangan, pelatih Persib Bandung, Robert Alberts kemungkinan akan memberikan kesempatan pada Artur Gevorkyan sebagai striker.
"Kami akan melihat pemain asing lain seperti Artur sebagai contohnya dia bisa bermain di posisi itu," katanya setelah memimpin latihan di Lapangan Sepak Bola, Saraga ITB, Kamis (27/6/2019).
Selain itu, Persib Bandung juga bisa menampilkan pemain-pemain muda demi meraih kemenangan.
"Seperti yang sudah saya katakan bahwa pemain muda untuk memulai aksi di panggung seperti kompetisi ini sangat sulit," jelas mantan pelatih PSM Makassar itu.
Persib Bandung diketahui tengah mengalami banyak masalah akibat badai cedera.
Sedangkan, Persib Bandung kali ini harus meraih kemenangan setelah tiga kali memperoleh hasil imbang.
Tentunya, mereka ingin mencuri tiga poin agar tak semakin terperosok ke bawah klasemen sementara.
Meski demikian, Robert Alberts masih akan memantau lagi perkembangan Ezechiel.
Semua keputusan akan dikembalikan pada pemain asal Chad itu sendiri.
"Kami masih menunggu apa yang terjadi ke depan apakah Eze bisa bermain atau tidak. Tergantung itu. Tapi tentunya kami juga tidak bisa memaksakan jika Eze masih merasakan nyeri dan kalau dia bisa mengatasi itu baru saya mengambil keputusan," lanjutnya.
Jika Artur Gevorkyan kemungkinan akan disiapkan untuk menggantikan Ezechiel, pemain muda Gian Zola berpeluang sebagai pengganti Rene Mihelic.
Baca: PDI Perjuangan Mengerti Sikap Hati-hati Gerindra dan Prabowo
Baca: Jadwal Live Streaming dan Prediksi Persib Bandung vs Bayangkara: Ezechiel NDouassel Terancam Absen
Baca: ARTI Gestur & Bahasa Tubuh Prabowo Ketika Berpidato Terima Hasil Putusan MK: Tekanan Batin Menyerang
Pasalnya, Rene Mihelic mengalami cedera saat sesi latihan pada Rabu (26/6/2019).