Kabar Organisasi Kepemudaan
KGMPUT Sukses Laksanakan Musyawarah Besar, Anggraini Bawonseet Resmi Menahkodai Payung Utara
Dari hasil Pemilihan dalam Musyawarah Besar Menghasilkan Anggraini Bawonseet Sebagai Ketua Terpilih menggantikan ketua Sebelumnya Brayen Suud.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Kerukunan Generasi Muda Payung Utara Talaud (KGMPUT) pada hari Sabtu (1/6/2019) Sukses Mengadakan Musyawarah Besar (MUBES).
Kerukunan Generasi Muda Payung Utara Talaud (KGMPUT) yang ada dikota Manado resmi memiliki Ketua yang baru, hal ini berdasarkan hasil musyawarah besar.
Musyawarah Besar yang Mengagendakan Pemilihan Ketua Baru Periode 2019-2020 itu dimulai pukul 18.00 WITA.
Agenda Kerukunan yang dilaksanakan setiap setahun sekali ini dihadiri oleh Anggota Kerukunan serta simpatisan KGMPUT itu sendiri.
Acara Musyawarah Besar KGMPUT ini yang dipimpin oleh Adven Mamuaya, Beril Matagang serta Jek Malensang sebagai Presidium Sidang.
Dari hasil Pemilihan dalam Musyawarah Besar Menghasilkan Anggraini Bawonseet Sebagai Ketua Terpilih menggantikan ketua Sebelumnya Brayen Suud.
Perlu diketahui Kerukunan Generasi Muda Payung Utara Talaud atau yang Selalu Akrab dengan sapaan KGMPUT ini, merupakan wadah pelayanan bagi Generasi muda dari Kabupaten Kepulauan Talaud yang berdomisili di Kota Manado dan sekitarnya.
Sampai Saat ini KGMPUT Sudah menghasilkan sekian banyak Kader - kadernya yang berkompeten, Beraklak dan Handal di setiap lini.
Baca: Jika Jokowi-Maruf Amin Dilantik Jadi Presiden, Ini 3 Hal yang Akan Dilakukan oleh Rocky Gerung
24 Tahun Lalu atas kesepakatan dalam kebersamaan KGMPUT lahir dari Semangat Putra dan Putri Terbaik dari Tanah Porodisa (Talaud).