Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Aksi 22 Mei

Massa Bakar Bangku dan Ban Bekas, Minta Kerusuhan di Jakarta Diakhiri

'Aliansi Mahasiswa Bersatu' masih berunjukrasa di depan kampus UIN Alauddin Makassar (UINAM).Dalam orasinya, pengunjukrasa meminta agar TNI Polri.

muslimin emba/tribun-timur.com
Hingga pukul 00.08 Wita, belasan mahasiswa yang menamakan diri 'Aliansi Mahasiswa Bersatu' masih berunjukrasa di depan kampus UIN Alauddin Makassar (UINAM), Rabu (22/5/2019) malam 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Masih berlangsungnya unjuk rasa di Jakarta menyita perhatian masyarakat di Seluruh Indonesia.

Di Makassar misalnya. Hingga Pukul 00.08 Wita, Kamis (23/5/19), belasan mahasiswa yang menamakan diri 'Aliansi Mahasiswa Bersatu' masih berunjukrasa di depan kampus UIN Alauddin Makassar (UINAM).

Mereka mulai unjuk rasa pada Rabu (22/5/2019) malam di Jl Sultan Alauddin, Makassar.

Pengunjukrasa yang berjumlah belasan orang itu melakukan aksi bakar bangku dan ban bekas.

Selain itu, pengunjukrasa juga menahan truk semen dan kontainer yang dijadikan panggung orasi.

Baca: LIVE STREAMING Kondisi Terkini Aksi Demo Jakarta di Sekitar Kantor Bawaslu Jalan MH Thamrin

Baca: Inalilahi, Dai Kondang Pelantun Dzikir, Ustad Arifin Ilham Meninggal Dunia

Baca: Kirim Pesan ke Massa Aksi 22 Mei: Ini Imbauan Prabowo

Dalam orasinya, pengunjukrasa meminta agar TNI Polri mengadili Jokowi dan Prabowo.

Pasalnya, kedua peserta kontestasi Pilpres 2019 itu dianggap menjadi biang kerusuhan di Jakarta yang menewaskan enam orang warga sipil.

Lebih jauh, menurut pengunjukrasa akibat kontestasi Pilpres yang melibatkan kubu 01 dan 02, rakyat menjadi korban dari kerusuhan yang ada di Jakarta.

"TNI-Polri mestinya jadi penengah, bukan malah menembaki rakyat. Harusnya Jokowi dan Prabowo diadili karena keduanya dalang kerusuhan demokrasi di negeri ini," teriak pengunjukrasa.

Baca: Fakta-fakta Aksi 22 Mei: Bakar Pos Polisi hingga Tertangkapnya Pria Bersenjata

Baca: Redam Aksi 22 Mei: Ini yang Dilakukan Marinir di Slipi

Baca: Keistimewaan dan Doa Lailatul Qadar, Serta Keindahan Suasananya Menurut Hadits Nabi

Selain itu, pengunjukrasa juga meminta TNI Polri menjadi mediator agar tercipta rekonsiloasi antara Jokowi dan Prabowo.

"Sudahi peran saudara, kami berharap TNI Polri menjadi penengah agar ada rekonsiliasi antara Jokowi dan Prabowo, kita tidak ingin lagi ada korban kerusuhan," ucapnya.

Terpisah kordinator lapangan aksi Aliansi Mahasiswa Bersatu, Junaedi menjelaskan, aksi unjukrasa yang ia gelar bersama rekannya merupakan betuk keprihatinan kondisi bangsa saat ini.

Menurutnya, aksi kerusuhan di Jakarta harus segera diakhiri.

"Kami menuntut kepada pihak TNI dan Polri untuk kemudian tidak melakukan tindakan-tindakan yang melanggar ham, sehingga kami menyuarakan semangat persatuan untuk menjaga stabilitas negara," terangya.

Aksi unjukrasa itu mendapat pengawalan sesejumlab personel kepolisian. (tribun-timur.com)

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Desak Kerusuhan Jakarta Diakhiri, Mahasiswa Makassar Bakar Bangku Hingga Tengah Malam

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved