Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Ekonomi

Harga Cabe Rawit Makin Pedas di Sitaro

Bukannya turun, harga cabe rawit yang beberapa waktu lalu naik hingga Rp 110 ribu per kilogram, kini naik lagi menjadi Rp 120 ribu per kilogram.

Penulis: Alpen_Martinus | Editor: Rizali Posumah
tribunmanado.co.id/Alpen Martinus
Harga cabe rawit yang beberapa waktu lalu naik hingga Rp 110 ribu per kilogram, kini naik lagi menjadi Rp 120 ribu per kilogram 

TRIBUNMANADO.CO.ID, SITARO - Bukannya turun, harga cabe rawit yang beberapa waktu lalu naik hingga Rp 110 ribu per kilogram, kini naik lagi menjadi Rp 120 ribu per kilogram.

Ody Lukas pedagang di pasar Ondong menjelaskan, kenaikan sudah terjadi beberapa minggu ini.

Kenaikan tersebut diduga terjadi lantaran stok kurang sehingga harus membeli dari Manado.

"Kami beli di Manado memang harganya sudah naik, belum ongkos kirim lagi, sehingga memang harga di sini juga naik," jelas dia, Jumat (3/5).

Ia mengeluhkan, dengan harga jual tinggi otomatis susah juga melakukan penjualan, lantaran konsumen banyak mengurangi pembelian cabe.

"Otomatis, karena harga cabe mahal, jadi warga juga tak mau membeli banyak, susah juga kami jual," jelasnya.

Sementara untuk bawang merah dan bawang putih masih tergolong normal yaitu Rp 45 ribu per kilogram dan 64 ribu per kilogram.

"Kalau tomat malah turun jauh hanya tujuh ribu rupiah per kilogram," jelasnya. (Amg)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved