Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Paskah

Rayakan Paskah Secara Meriah, Deitje Buat Nasi Jaha

Umat kristiani merayakan Paskah dengan meriah. Perayaan Paskah meriah itu umumnya sudah direncanakan terlebih dahulu.

Penulis: | Editor: Rizali Posumah
tribunmanado.co.id/David Manewus
Deitje Siapkan Santan Untuk Nasi Jaha 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Umat Kristiani merayakan Paskah dengan meriah. Perayaan Paskah meriah itu umumnya sudah direncanakan terlebih dahulu.

Di banyak paroki dan stasi di wilayah Keuskupan Manado, umat umumnya berkumpul di gereja untuk makan bersama. Itu dilakukan sesudah misa.

Acara bebas biasanya dilakukan setelah itu. Umat berpesta secara meriah.

Di Stasi Santo Fransiskus Xaverius Maumbi pun diadakan makan bersama. Makan bersama itu sekaligus pengalangan dana untuk pembangunan gereja.

"Seperti biasa pukul 12.00. Ada acara umat," ujar Cicilia Sengkeh, ketua Dewan Stasi Keroit.

Sementara itu, Deitje, umat Stasi Maumbi juga menghayati paskah sebagai hari raya gerejani terbesar. Selain mempersiapkan masakan daging, ia juga membuat Nasi Jaha.

"Masaknya siang ini. Kan ini hari Raya Paskah jadi buat Nasi Jaha," katanya. (David Manewus)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved