Nasib Lulusan P3K Bolsel Menggantung
nasib para Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (P3K) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) masih menggantung.
Penulis: Nielton Durado | Editor: Chintya Rantung
Nasib Lulusan P3K Bolsel Mengantung
Laporan Wartawan Tribun Manado Nielton Durado
TRIBUNMANADO.CO.ID, BOLAANG UKI – Sampai dengan saat ini nasib para Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (P3K) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) masih menggantung.
Meski sudah ada pengumuman tentang jumlah Calon P3K yang lulus dalam seleksi, namun sampai dengan saat ini pihak Badan Kepewagaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bolsel ternyata belum mengetahui dua nama calon P3K yang lulus dalam seleksi lalu.
Hal ini disampaikan oleh Kepala BKPSDM Bolsel, melalui Kepala Bidang Mutasi dan Data, Shandy Lamato saat bersuah awak media, Jumat (29/3/2019).
Baca: Dispertagan Bolsel Siapkan 21.000 Bibit Kakao
Baca: Hari Ini Kursi Wakil Bupati Bolsel Terisi
“Untuk P3K sendiri sampai saat ini kami masih
Baca: Pria Ini Sudah 12 Tahun Hilang Tiba-tiba Muncul, Kemana Dia Selama Ini ?
Baca: Mobil Mewahnya Diacak Melaney Ricardo, Hotman Paris Terciduk Pakai Parfum Murah
menunggu informasi tahapan selanjutnya. Karena pengumuman kelulusan kemarin, ternyata belum disertakan dengan nama calon P3K yang lulus, meski sudah diketahui yang lulus hanya 2 orang dari 4 peserta yang ikut seleksi,” kata dia.
Ia pun menyampaikan, terkait dengan tahapan pengumuman peserta yang lulus dan pemberkasan untuk pengajuan Nomor Induk Pengawai (NIP) sebagai syarat dikeluarkannya Surat Keputusan (SK) kontrak masih menunggu informasi Menpan-RB.
“Kita masih menunggu, karena informasi terakhir ternyata masih ada beberapa daerah yang belum memberikan pernyataan siap untuk menanggung beban pembayaran gaji dan tunjangan P3K,” ungkapnya.
Baca: 10 Rumah di Komo Luar Hangus Terbakar, Ini Daftar Pemilik Rumah
Baca: TPA Sitimsel Belum Dimanfaatkan
Masalah itulah yang membuat tahapan rekrutmen P3K ini terkesan mengantung.
“Tapi untuk Bolsel sendiri sudah sangat siap, jadi sudah tidak ada masalah untuk P3K Bolsel, hanya di beberapa daerah lain yang belum siap sehingga mempengaruhi tahapan rekrutmen P3K tahap pertama ini,” pungkasnya. (nie)
Baca: Foto-foto Jalan Sehat dan Deklarasi Pemilu Rukun, Olly Menjamu Warga & Peserta Konferensi PGI
Baca: VIDEO VIRAL: Sudah Terbiasa Sejak Kecil, Bocah 4 Tahun ini Hobi Menyikat Gigi Buaya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/pendaftaran-pegawai-pemerintah-dengan-perjanjian-kontrak-p3k.jpg)