Potret Mesra Syahrini dan Reino Barack: Dia Lelaki Istimewa yang Dipilih Allah SWT
Syahrini membagikan potret mesranya bersama sang suami saat menggelar akad nikah. Ia menyebut Reino Barack sebagai sosok lelaki yang istimewa
TRIBUNMANADO.CO.ID - Syahrini membagikan potret mesranya bersama sang suami saat menggelar akad nikah. Ia menyebut Reino Barack sebagai sosok lelaki yang istimewa.
Pasangan suami istri Syahrini dan Reino Barack masih menjadi sorotan publik.
Pernikahan Syahrini dan Reino Barack kian mencuri perhatian.
Postingan yang mereka bagikan di akun Instagram masing-masing juga masih menarik diperbincangkan.
Seperti postingan terbaru Syahrini di akun Instagram pribadinya.
Syahrini mengunggah potret saat dirinya dan Reino Barackmenggelar akad nikah.
Seperti yang diberitakan, Syahrini dan Reino Barack menggelar akad nikah di Masjid Camii, Tokyo, Jepang pada 27 Februari 2019 lalu.
Dalam foto terbarunya, Selasa (12/3/2019), Syahrini tampil cantik mengenakan kebaya brokat berwarna putih yang kental dengan adat Sunda.
Baca: Gosip Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad Masih Hangat
Baca: Pertemanan Aktris Hollywood, Jennifer Lawrence dan Jennifer Aniston Punya Banyak Teman
Mereka tampil serasi dengan busana berwarna putih.
Bunga melati kian menghiasi busana keduanya.
Nampak mahkota Siger Sunda berwarna putih menghiasi kepala pelantun tembang 'Sesuatu' itu.
Rangkaian bunga melati juga menghiasi bagian belakang telinga Syahrini dan menjuntai hingga ke bagian perutnya.
Raino Barack pun tak ketinggalan mengenakan kalung dari rangkaian bunga melati.
Dalam foto tersebut, Syahrini nampak mencium tangan pria yang telah resmi menjadi suaminya itu.
Sedangkan Reino Barack memperlihatkan ekspresi bahagia sembari menatap sang istri.
Lewat keterangan foto, Syahrini menyebut Reino Barack sebagai sosok pria yang istimewa yang diberikan Tuhan untuknya.
Ia meyakini bahwa pernikahannya dengan pria berdarah Jepang itu dapat berlangsung karena campur tangan Allah dan restu orang tua.

"Dia Adalah Lelaki Istimewa Yang Di Pilihkan ALLAH SWT Untuk Hidupku,
Tidak Mungkin Ada Pernikahan Ini Apabila Tidak Ada Campur Tangan ALLAH SWT,
Dan Restu Kedua Orang Tua Kami,
@reinobarack.
Meng Imani Takdir Hidup,
Yg Sudah Engkau Tetapkan Kepadaku Ya RABB !
#PrincesSyahrini
#SyahReino
#EnergyOfAkad
#Restu," tulis Syahrini.

Syahrini dan Reino Barack telah resmi menjadi sepasang suami istri.
Sempat bungkam, keduanya kini telah buka suara terkait pernikahannya melalui konferensi pers.
Syahrini dan Reino Barack menggelar gathering di Grand Hyatt Hotel, Jakarta Pusat, Minggu (10/03/2019) lalu.
Baca: Caleg PKS Terserat Kasus Pencabulan, Jubir PSI: PKS Gagal Menyeleksi Kadernya
Konferensi pers Syahrini dan Reino ini juga digelar secara tertutup.
Hanya para awak media yang mendapat undangan yang dapat menghadiri acara tersebut.
Dihadapan awak media, Syahrini dan Reino Barackmembeberkan perjalanan cinta mereka hingga proses pernikahan.
Jangan Lupa Subscribe Youtube Tribun Manado TV:
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Cium Tangan Sang Suami, Syahrini Sebut Reino Barack Sebagai Lelaki Istimewa