Premiere League
Lionel Messi Harus Bermain Tak Peduli Bagaimanapun Kondisinya
Pelatih Newcastle United, Rafael Benitez, menjawab kritik dengan menjadikan megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, sebagai contoh.
"Jika Anda memiliki Lionel Messi, oke, dia harus ada di lapangan, tidak peduli bagaimanapun kondisinya, karena dia dapat membuat perbedaan," ujar Rafael Benitez.

"Namun, jika Anda tidak memiliki pemain seperti Messi atau pemain dengan level yang sama, Anda membutuhkan pemain yang bisa memberi Anda sesuatu dari segi kemampuan fisik dalam tiga pertandingan beruntun di waktu singkat," tutur Benitez menambahkan.
Hanya ada satu pemain yang selalu dijadikan pemain inti oleh Rafael Benitez dalam lima partai berturut-turut di festive period, yakni Matt Ritchie.
Bahkan dalam empat dari lima pertandingan tersebut, Ritchie merumput selama 90 menit!
Sama seperti Matt Ritchie, Lionel Messi juga sangat diandalkan di klubnya, FC Barcelona.
Dari 16 penampilan pada Liga Spanyol musim 2018-2019, Messi ditunjuk menjadi starter dalam 15 pertandingan.
Kontribusi Messi untuk tim pun sangat luar biasa dengan mengemas 16 gol dan 11 assist!
Messi dan Fabregas Akan Beli Saham Klub Milik Pique

Dua sahabat dekat, Lionel Messi dan Cesc Fabregas dikabarkan akan ikut menjadi pemegang saham dari klub yang baru saja dibeli oleh bek andalan Barcelona, Gerard Pique.
Desember kemarin, Pique lewat perusahaannya, Kosmos Holding mengumumkan telah mengakuisisi klub FC Andorra yang saat ini bermain di kompetisi Primera Catalana, setara dengan kompetisi kasta kelima di persepakbolaan Spanyol.
Meski berbasis di Andorra, klub tersebut ikut bermain di sistem liga sepak bola Spanyol. Pencapaian tertinggi mereka adalah bermain di kompetisi kasta ketiga, Segunda Division B.
Keterlibatan Messi dan Fabregas

Dilansir Sport yang mengutip dari El Diari d'Andorra, Messi dan Fabregas kabarnya sudah membeli sebagian saham di FC Andorra, meski tak sebanyak milik Kosmos Holding.
Kerja sama ini kabarnya akan segera diumumkan secara resmi ke publik dalam beberapa hari ke depan. FC Andorra tengah menyusun dengan matang rencana strukturisasi besar-besaran.
Pique diyakini kehadiran Messi dan Fabregas akan membuat proyek ambisius yang diusungnya makin mendapat pengakuan luas meski keduanya tak akan terlibat secara langsung dalam pengelolaan klub.