Ustadz Arifin Ilham
Erick Thohir Jenguk Ustadz Arifin Ilham
-Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo- Ma'ruf Amin Erick Thohir menjenguk Ustadz (KBBI:ustaz) Muhammad Arifin Ilham di RSCM
Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID - Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo- Ma'ruf Amin Erick Thohir menjenguk Ustadz (KBBI:ustaz) Muhammad Arifin Ilham di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta, Selasa (08/01/2019).
Pimpinan Majelis Zikir Az-Zikra itu diketahui dirawat di RSCM sejak Jumat (4/1/2019). Erick tiba di RSCM sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca: Erick Thohir: Indonesia Siap Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032
Erick pun mengajak seluruh masyarakat berdoa untuk kesembuhan Ustaz Arifin Ilham yang kini terbaring sakit.
"Doakan agar beliau diberi kesembuhan dan kesehatan oleh Allah, agar beliau kembali ke tengah masyarakat membimbing umat dan masyarakat kita," kata Erick melalui keterangan tertulis, Selasa (8/1/2019). (kompas.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/erick-thohir-saat-mengunjung-ustadz-arifin-ilham.jpg)