Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Gempa Palu

Pasha Ungu Belum Bisa Dihubungi, Tsunami Hebat Terjang Palu

Gempa terjadi sejumlah kali dalam waktu berdekatan di wilayah Donggala, Sulawesi Tengah, Pasha Ungu beum bisa dihubungi

Editor:
Internet
Pasha dan Adelia 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Gempa terjadi sejumlah kali dalam waktu berdekatan di wilayah Donggala, Sulawesi Tengah, pada Jumat (28/9/2018) siang hingga senja.

Di antara guncangan di wilayah Donggala itu, tsunami melanda Palu, Sulawesi Tengah.

Terkait dengan kondisi di Palu tersebut, pemain bas band Ungu, Makki Omar Parikesit, mengatakan rekannya yang bertugas sebagai Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu, dalam kondisi baik-baik saja.

"Aku tahunya ada gempa di Palu, di TV kan. Ya, kami (para personel Ungu) punya grup di WhatsApp kan. Terus, Enda bilang, dia udah ngomong sama Pasha, katanya dia baik-baik saja," tutur Makki ketika dihubungi Kompas.com, Jumat (28/9/2018) malam.

Namun, Makki mengatakan belum mendengar kabar langsung dari Pasha, karena belum berhasil menghubunginya.

"Cuma, nomor telepon dia yang Telkomsel mati. Mungkin, nomormya yang XL bisa, tapi saya enggak punya. Kami sih ngobrol tiap hari di WhatsApp ya, cuma dia belum info soal tsunami," ucap Makki.

 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved