Ombeng: Jangan Tertipu dengan Calo
Para pelamar CPNS 2018 diminta untuk berusaha sendiri. Hal itu dikarenakan seluruh tahapan menggunakan sistim online.
Penulis: | Editor: Indry Panigoro
Kabid Diklat dan Pengembangan Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Minahasa Albert Ombeng
TRIBUNMANADO.CO.ID, TONDANO - Para pelamar CPNS 2018 diminta untuk berusaha sendiri.
Hal itu dikarenakan seluruh tahapan menggunakan sistim online.
Hal ini dikatakan Kabid Diklat dan Pengembangan Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Minahasa, Albert Ombeng SSos.
"Jangan tertipu oleh calo," kata Ombeng, Minggu (23/09/2018).
Dengan sistim online, menurutnya, para pelamar tidak akan bertemu dengan pejabat sehingga tidak ada kemungkinan untuk meminta bantuan, apalagi menggunakan ‘Japri'(jalur Pribadi).
Sementara formasi untuk Kabupaten Minahasa, katanya, berjumlah 136 formasi.
"Jumlah itu terbagi atas 44 guru, 54 kesehatan dan 38 teknis," kata dia. (fer)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/foto_20180923_182342.jpg)