Vicky Lumentut Hadiri Pencanangan Gerakan Nasional Percepatan Rehabilitasi Mangrove
Vicky Lumentut menghadiri kegiatan pencanangan Gerakan Nasional Percepatan Rehabilitasi Mangrove
Laporan Wartawan Tribun Manado Finneke Wolajan
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut menghadiri kegiatan pencanangan Gerakan Nasional Percepatan Rehabilitasi Mangrove oleh Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, di Ruang Serbaguna Gedung Smart Library Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (20/9/2018).
Dalam rilis Humas Pemkot, Jumat (21/9) menyebutkan pencanangan tersebut dihadiri para kepala daerah dari seluruh Indonesia. Sehingga, dengan dicanangkannya Gerakan Nasional Percepatan Rehabilitasi Mangrove bisa secepatnya dilaksanakan pemerintah daerah, dalam menyelamatkan laut dan pantai dari abrasi.
Baca: Pemkot Manado Dukung Pelestarian Mangrove, Vicky Lumentut Minta Semua Pihak Terlibat
Dalam sambutannya, Menko Kemaritiman mengatakan percepatan rehabilitasi mangrove telah memiliki payung hukum, sehingga segenap pemangku kepentingan tinggal mengimplementasikannya dalam pemerintahan masing-masing.

"Gerakan percepatan rehabilitasi Mangrove ini harus dilakukan. Ayo kita bulatkan tekad, ini demi kepentingan rakyat. Saya imbau kepada para kepala daerah, bapak-bapak ini punya peran penting. Saya yakin dalam lima sampai tujuh tahun ini bisa kita selesaikan. Kita bisa kalau kompak, demi generasi yang akan datang," ujarnya.
Baca: Vicky Lumentut Minta Warga Bantu TNI Polri Ciptakan Keamanan
Mangrove memiliki manfaat mendukung pembangunan ekonomi biru, mendukung terciptanya pelabuhan hijau ramah lingkungan serta mengurangi emisi gas rumah kaca demi tercapainya tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs).
InsyaAllah Cepat Lunas, ini Doa Agar Dimudahkan Allah untuk Membayar Utang, Hidup Jadi Lebih Tentram |
![]() |
---|
Belum Seminggu Bertugas Gibran Putra Jokowi, Membuat Gebrakan Baru Untuk Berantas Prostitusi Online |
![]() |
---|
FAKTA Mengejutkan Tentang Korupsi Dibongkar Erick Thohir, Sebelumnya Ahok Pernah Minta Hal ini |
![]() |
---|
Indofood Buka Lowongan Kerja Terbaru, Mulai Lulusan SMA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya |
![]() |
---|
Gempa Bumi Selasa (02/03/21), Belum Diketahui Kerusakan dan Korban, Ini Lokasi dan Magnitudo Gempa |
![]() |
---|