Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Ketua KPK Kritik Budaya Koruptif Kampus

etua KPK Agus Rahardjo menyebut mahasiswa harus dididik dalam iklim bebas korupsi.

Editor:
TRIBUNMANADO/ARTHUR ROMPIS

Laporan wartawan Tribun Manado Arthur Rompis

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADOKetua KPK Agus Rahardjo menyebut mahasiswa harus dididik dalam iklim bebas korupsi.

Hal tersebut sebagai bentuk terbaik dari pencegahan korupsi.

"Mahasiswa harus dibiasakan jujur dalam segala hal, mereka tidak boleh nyontek, tidak boleh titip absen, tidak boleh bayar uang pelicin ke dosen, tidak boleh pakai uang proposal dan lainnya," kata dia dalam seminar pencegahan korupsi di kampus, Rabu (8/8) di Fakultas Hukum Unsrat.

Dikatakan Agus, budaya koruptif kampus akan membentuk  karakter korupsi para mahasiswa.

Karakter tersebut akan mekar saat mereka bekerja nanti.

"Merekalah calon koruptor, " kata dia.

Agus menyentil pula soal ketertutupan akses anggaran kampus.

Mustinya, kata dia, anggaran kampus bisa diakses masyarakat.

"Kalau perlu tampil di papan pengumuman,  agar masyarakat bisa baca, " kata dia.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved