SKB Buka Pendaftaran Usai Idulfitri Ini Kuotannya
Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) akan membuka pendaftaran usai lebaran idulfitri
Penulis: | Editor:
Liputan Wartawan Tribun Manado, Felix Tendeken
MOLIBAGU, TRIBUNMANADO.CO.ID - Usai hari raya Idulfitri Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) akan membuka pendaftaran siswa baru tahun ajaran 2018/2019.
"Untuk paket C kita batasi jumlah pendaftar hanya sampai 120 orang," ujar Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Dinas Pendidikan (Dispendik) Bolsel, Sakina Hasan, Senin (11/6), disela aktifitas kerjannya.
Namun kata dia, untuk jumlah tersebut bisa berubah pada penerimaan calon siswa paket C.
"Jika memungkinkan kami tidak akan menolak pendaftar jika melebihi kuota tersebut, namun akan menyesuaikan dengan keterbatasan ruangan di SKB," ujarnya.
Jika tidak berhalangan kemungkinan besar pendaftaran akan dibuka pada 25 Juni mendatang dan seluruh data yang masuk langsung diinput.
"Sudah ada yang mulai memasukan berkas, pada intinya berkas yang sudah diterima akan ditindaklanjuti usai Idulfitri," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/bolsel_20180611_132817.jpg)