Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Target Max Lomban Setelah Pimpin Nasdem Sulut

Maximilian Lomban memasang target optimis menyangkut pilkada usai menerima SK Pengangkatan sebagai Ketua DPW Nasdem Sulut

Penulis: Ryo_Noor | Editor:
TRIBUNMANADO/RYO NOOR
Maximilian Lomban 

Laporan wartawan Tribun Manado Ryo Noor

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Maximilian Lomban memasang target optimis setelah memimpin DPW Nasdem Sulut.

Sedikitnya ada 5 targetnya diungkap langsung di hadapan Sekretaris Jenderal DPP Nasdem, Jhony Plate dan kader simpatisan partai di Kantor DPW Nasdem Sulut, Rabu (30/5/2018) malam.

"Target pertama , Joko Widodo harus menjadi Presiden dua periode," ungkap Lomban usai menerima SK Pengangkatan sebagai Ketua DPW Nasdem Sulut.

Selanjutnya, Nasdem harus memperoleh minimal 1 kursi DPR RI dari Dapil Sulut

"Minimal 1 anggota DPR RI dapil Sulawesi Utara," kata Wali Kota Bitung ini.

Target ketiga, di DPRD Sulut harus memiliki satu pimpinan DPRD.

Target keempat menyangkut Pilkada "Memenangkan Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah yg diusung Partai Nasdem," ungkap dia.

Terakhir, di setiap Kota/Kabupaten ada satu fraksi di DPRD

Untuk meraih target ini, Lomban mengatakan tak bisa kerja sendiri, harus ada dukungan dari struktur pengurus, kader dan simpatisan

"Ibarat lidi, tak akan kuat kalau hanya satu, tapi kalau banyak sulit dipatahkan," ungkapnya.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved