9 Fakta Wanita Tercantik di Dunia, Sosok Pria Ini yang Beruntung Dapatkan Hatinya
Akan tetapi, sebuah website bernama The Independent Critics mengumpulkan perempuan-perempuan tercantik di setiap negara.
TRIBUNMANADO.CO.ID-Standar yang diterapkan bagi perempuan pastinya adalah cantik.
Akan tetapi, standar kecantikan seorang perempuan di beberapa dunia akan berbeda-beda.
Seperti Korea Selatan standar cantik menurut mereka adalah pipi tirus, mata punya kelopak mata, dan berpaha kecil.
Akan tetapi, sebuah website bernama The Independent Critics mengumpulkan perempuan-perempuan tercantik di setiap negara.
Kemudian, ada voting untuk menentukan siapa perempuan tercantik tersebut.
Independent Critics sendiri merupakan badan yang berfokus pada kecantikan wanita di seluruh dunia tanpa batasan tertentu yang berdiri sejak tahun 1990 dan berstandart internasional.
Hasilnya perempuan tercantik nomor satu di dunia adalah Liza Soberano.
Ia menjadi top number 1 of 100 Most Beautiful Faces list of 2017 oleh Independent Critics bulan Desember 2017 lalu.
Siapakah dia? Dari mana asalnya? Sampai mengalahkan Emma Watson, Gal Gadot, Priyanka Chopra bahkan Yoona lho.
Namun kalau kamu perhatikan wajahnya, pasti pernah lihat di salah satu televisi yang menayangkan drama yang dimainkan Liza.
Simak yuk ke-6 fakta berikut ini soal Liza Soberano:
1. Perempuan berdarah Amerika-Filipina
Nama lengkap perempuan cantik ini adalah Hope Elizabeth Soberano.
Dara cantik ini lahir di Santa Clara, California, Amerika Serikat.
Ia lahir pada 4 Januari 1998. Masih muda ya.
Ia lahir dari ayah asal Filipina, John Castillo Soberano, ibu asal Amerika, Jacqulyn Elizabeth Hanley.
Ia dibesarkan di Visalia, California, oleh kakek neneknya ketika orang tua Liza bercerai.
Di tahun 2008 saat usianya baru 10 tahun, Liza pindah ke Manila, Filipina dan tinggal bersama sang ayah.

2. Sayang dengan ibu tirinya
Setelah bercerai, rupanya sang ayah menikah dengan wanita lain.
Tak dijelaskan sejak kapan sang ayah menikah lagi.
Liza pun sangat menyayangi ibu tirinya ini.
Bahkan ketika hari ibu, Liza mengucapkan selamat hari ibu untuk ibu barunya ini.
Happy mothers day to another great woman!!
My mommy Divina, she may not be my biological mother but that never really mattered.
She always loved me unconditionally. Thank you mommy!!!
3. Terjun di dunia hiburan Filipina pada 2011
Dia memulai karirnya dengan membintangi drama Wansapanatym tahun 2011.
Saat itu, ia diperkenalkan oleh Ogie Diaz ke beberapa rumah produksi hingga akhirnya mendapatkan peran di drama ini.

Lalu, dara cantik ini didapuk jadi pemeran utama di film Must Be... Love bersama Daniel Padilla dan Katthryn Bernardo.
Kini, ia sukses menjadi artis muda terkenal di Filipina.
Akun Instagramnya saja sudah mengumpulkan 7,6 juta followers.
4. Sejak pindah ke Filipina, Liza belum bisa bahasa Tagalog
Dilansir dari wes Says,com, Liza sama sekali tak bisa berbahasa Tagalog meski sang ayah asli Filipina.
Ia pun kursus bahasa Tagalog selama 3 tahun.

Bahkan ketika bermain di drama pertamanya, Liza masih terbata-bata berbahasa Tagalog.
5. Aktif di sekolah
Saat duduk di bangku SMA, Liza termasuk salah satu siswi aktif di sekolah.
Ia mengikuti berbagai kegiatan dan ia juga anggota Dewan Siswa Sekolah (Osis).
Liza lulus dari SMA St. Patrick's School of Quezon City pada 2015.

Baca: HEBAT! Temukan Uang Rp 20 Juta Pemulung Ini Mencari Pemiliknya Sampai Ketemu,Meski tak Ada Identitas
Kemudian saat kuliah, ia mengikuti kursus bisnis di Southville Internasional School.
Meski sudah menjadi seorang aktris, ia berpikir kursus ini menjadi 'rencana cadangan' karena pekerjaan yang ditekuninya sekarang tidak akan bertahan sangat lama, menurutnya.
6. Sejumlah artis hollywood follow akun Twitter dan Instagramnya
Penyanyi kenamaan yang juga mantan Selena Gomez, Justin Bieber ketahuan memfollow akun Twitternya.

7. Tak hanya bisa bernyanyi, Liza pun bisa nge-rap
Liza tak hanya bermain di drama atau film, ia juga sering mengisi sendiri soundtrack dari drama-dramanya.
Bahkan ia bisa nge-rap juga lho.
8. Terlibat cinta lokasi dengan Enrique Gil, lawan mainnya
Sudah menjadi suatu keharusan sepertinya di industri hiburan Filipina.
Pasalnya, setiap pemain drama akan dipasangkan oleh sang sutradara.
Dan, ketika chemistry pasangan itu sukses membuat penonton terbawa perasaan, maka mereka akan terus dipasangkan dalam berbagai drama ataupun film.
Seperti halnya Liza Soberano. Ia dipasangkan dengan Enrique Gil di silm She's The One pada 2013.
Setelah itu, mereka pun menjadi pasangan di berbagai drama lainnya.

Lihat saja drama Got to Believe, Forevermore, dan Dolce Amore, serta film Just The Way You Are, Everyday I Love You, dan My Ex and Whys.
Drma Forevermore pernah tayang di stasiun TV Indonesia, MNCTV.
Karena seringnya dipasangkan dengan Enrique, maka banyak yang menyebut mereka sudah pacaran.
Menurut Miner8.com, jarak usia antara Enrique dan Liza yang terpaut 5 tahun membuat mereka tidak ingin disebut sebagai pasangan dulu.
Sebab mereka masih menunggu waktu yang tepat agar keduanya direstui oleh orangtua Liza.
Baca: Dewi Perssik Disarankan Servis Suami dengan Bagus, Balasannya Lebih Menohok, Kalau Lakinya Sakit
9. Sudah menangkan banyak penghargaan
Walaupun masih terhitung baru, yakni baru 7 tahun berkarir di dunia akting, namun Liza sudah memborong banyak penghargaan.
Seperti love team terfavorit bersama Enrique Gil, aktris drama terbaik, aktris film berpengaruh, dan lain sebagainya.
(*)