Torang Kanal
Merry Maun: Cintai dan Lestarikan Alammu
"Kita tidak harus memerintahkan orang lain untuk melestarikan alam. Itu tugas dan tanggung jawab kita semua,"
Penulis: Indry Panigoro | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO.CO.ID - Melestarikan alam adalah tugas semua umat manusia.
"Dengan tidak merusak, kita turut membantu dalam pengimplementasian pelestarian alam," kata gadis bernama Merry Maun, pada Rabu (25/4/2018).
"Kita tidak harus memerintahkan orang lain untuk melestarikan alam. Itu tugas dan tanggung jawab kita semua. Jadi, jika kita tidak bisa membuat alam menjadi indah dengan penambahan pernak-pernik untuk alam, ya setidaknya kita tidak merusak alam itu," kata wanita yang baru saja merayakan HUT yang ke 23 tahun.
Wanita kelahiran 24 April 1995 itu mengajak warga Bumi Nyiur Melambai untuk lebih mencintai alam.
"Kalau kita mau Sulut tetap menjadi Provinsi yang ditumbuhi dengan pohon-pohon lebat, dan gudangnya ikan. Mari kita sama-sama lestarikan alam kita dengan tidak membuang sampah sembarangan, tidak membuat kotor laut, dan stop penebangan hutan," imbau warga
Kelurahan Pakowa Lingkungan VI, Kecamatan Wanea itu.
"Cintailah alammu, lestarikanlah alammu, maka alam akan memberikanmu lebih dari itu," tutup pemilik akun Instagram @tirtamaun itu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/merry-maun_20180425_182200.jpg)