Pemkot Persiapkan Layanan Internet Untuk Mengurai Macet
Pemerintah Kota Manado sedang mempersiapkan layanan untuk menguraikan kemacetan di ibukota provinsi Sulawesi Utara melalui layanan internet
Penulis: Finneke | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Finneke Wolajan
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Pemerintah Kota Manado tengah mempersiapkan layanan untuk menguraikan kemacetan di ibukota provinsi Sulawesi Utara.
Layanan ini berbasis internet yang terintegrasi dengan Cerdas Comman Center.
Wakil Wali Kota Manado, Mor D Bastiaan mengatakan saat ini pemerintah kota sedang membahas rencana program ini dengan orang-orang yang ahli di bidangnya.
"Pemkot mengundang akademisi yang khusus mempelajari transportasi dan lalu lintas untuk merumuskan bagaimana agar layanan ini tak menyalahi aturan dan menimbulkan konflik," ujarnya Kamis (12/4) sore.
Layanan ini untuk mengurangi kemacetan di Kota Manado.
Masyarakat bisa mendapat informasi di kondisi lalu lintas di tiap sudut.
Lama perjalanan pun bisa terprediksi dari layanan tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/manado_20180413_113758.jpg)