Umat Tridharma Kotamobagu Laksanakan Ceng Beng
Umat Tridharma Kotamobagu melaksanakan Ceng Beng (upacara pesta leluhur yang sudah meninggal) di kompleks pekuburan China Alka Mulia
Penulis: | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Vendi Lera
KOTAMOBAGU, TRIBUNMANADO.CO.ID - Umat Tridharma Kotamobagu, laksanakan Ceng Beng di pekuburan China Alka Mulia, Kamis (5/4/2018).
Perayaan Ceng Beng (upacara pesta leluhur yang sudah meninggal), dilaksanakan tiap tahun tanggal 5 April 2018.

"Kami mengundang leluhur untuk datang makan di sini," ujar Hanny Loho, Pengatur sembayang.
Kata dia, umat Tridharma di Kotamobagu mengundang keluarga yang sudah meninggal untuk makan di Ceng Beng Soe (rumah tempat makan para leluhur).
"Umat memanggil bukan hanya orang yang meninggal di pekuburan Alka Mulia, namun di seluruh Sulut," ujar Hanny Loho.
Edward Chiantoery, Petugas Ceng Beng Lokal, mengatakan setelah upah habis, akan dilanjutkan dengan membakar kertas uang, emas, perak serta mobil.
"Ritual ini untuk para leluhur yang sudah meninggal," ujar Edward.