Bupati Sitaro Hadiri Rakor Daerah Pilkada
Bupati Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) Toni Supit, menghadiri rapat koordinasi daerah
Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu
TRIBUNMANADO.CO.ID, SIAU-- Bupati Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) Toni Supit, menghadiri rapat koordinasi daerah bersama 5 bupati dan walikota di Sulut yang daerahnya melaksanakan Pilkada, Selasa (13/3).
Kegiatan yang digelar oleh pemprov sulut di ruang Mapalus kantor gubernur sulut, behubungan dengan pilkada serentak yang bakal dilaksanakan pada tahun ini.
"Kegiatan ini dimaksudkan untuk melakukan koordinasi demi suksesnya pelaksanaan pilkada pada 6 daerah (kabupaten/kota) di Sulut pada 27 Juni mendatang," kata bupati.
Bahkan orang nomor satu yang ada di Sitaro tersebut mengharapkan pelaksanaan pilkada di bumi Karangetang Mandolokang Kolo-kolo juga berjalan dengan aman dan lancar.
Selain bupati dan walikota hadiri kegiatan tersebut, juga diikuti oleh para asisten sekda yang membidangi pemerintahan dan kesra, para kepala kesbangpol, camat serta para kepala desa dan lurah. (Oly)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/toni-supit_20180314_205638.jpg)