Pemkot Manado Apresiasi Acara ISS
Hal itu karena tingginya antusiasme masyarakat saat menonton ISS yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot)...
Penulis: Indry Panigoro | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID -- Suksesnya Internasional Shaolin Show (ISS) 2018 yang digelar kemarin (6/3/2018), di God Blees Park Boulevard Manado, Sulawesi Utara, mendapat tanggapan baik (pujian) dari Dinas Pariwasata (Dispar) Kota Manado.
Hal itu karena tingginya antusiasme masyarakat saat menonton ISS yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Manado berkolaborasi dengan Tribun Manado .
"Ini yang hebat di Tribun Manado karena bisa menggelar event skala internasional seperti ini," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Pemasaran Pariwisata (P3), Abdiel Bajen kepada Tribun Manado, Rabu (7/3/2018) siang di ruang kerjanya.
Ungkapan baik yang dilontarkan Kabid P3 Dispar Manado itu bukan tak beralasan. Hal itu karena dibuktikan dengan berhasilnya kolaborasi TM dengan Pemkot. "Saya ngomong begini karena memang benar yang terjadi. Saya pikir Tribun Manado kiranya bisa bekerjasama lagi dalam event-event besar berskala internasional seperti ISS," akunya Bajen.
Sebelumnya Vecky Lumentut Walikota Manado juga ikut mengapresiasi Tribun Manado. "Kegiatan ini terlaksana berkat Tribun Manado. Tahun lalu mereka datang ke saya dan katakan akan ada shaolin yang berkunjung ke makasar. Tetapi saya minta kalau bisa dibawa ke Manado," ujar Lumentut saat membawakan sambutan pada acara ISS. (Ind)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/indry_20180307_110613.jpg)