Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kemenag Sulut Bertemu Dengan CJH Bolsel

"Telah terdaftar sebanyak sembilan CJH, mereka akan diberikan pembekalan terkait keberangkatan nanti," ujarnya.

Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu
ist
pertemuan CJH Bolsel di Kemenag. 

Liputan Wartawan Tribun Manado, Felix Tendeken

TRIBUNMANADO.CO.ID, MOLIBAGU - Kementrian Agama (Kemenag) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Suhada Mokoagow, melalui Kepala Sub Bagian (Kasubag) Tata Usaha (TU) Muhamad Thaib Mokobombang, Selasa (13/2) melakukan pertemuan dengan Calon Jamaah Haji (CJH).

Ada pun pertemuan tersebut dilakukan dalam rangka persiapan pembekalan keberangkatan menuju ke tanah suci.

"Telah terdaftar sebanyak sembilan CJH, mereka akan diberikan pembekalan terkait keberangkatan nanti," ujarnya.

Diantaranya yang dibicarakan tentang kesiapan keberangkatan meliputi  pemeriksaan kesehatan, manasik haji, pembuatan paspor, dan apa saja yang akan dilakukan ketika berada di tanah suci, dan sebagainnya.

"Sehingga mereka benar - benar siap," tandasnya. (lix)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved