Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Alfamidi Bakal Terima 80 Karyawan Baru

Alfamidi bakal menerima kurang lebih 80 karyawan dan karyawati baru di tahun 2018 dan lamaran sudah dibuka sejak januari

Penulis: Nielton Durado | Editor:
TRIBUNMANADO/NIELTON DURADO
Alfamidi 

Laporan Wartawan Tribun Manado Nielton Durado 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Bagi anda yang ingin mencari pekerjaan maka segeralah membawa lamaran ke kantor Alfamart yang ada di Kecamatan Maumbi Minahasa Utara.

Pasalnya di tahun 2018, Alfamidi bakal menerima kurang lebih 80 karyawan dan karyawati baru.

Menurut Arif L. Nursandi Communication Manager Alfamidi mengatakan bahwa pihaknya sudah mulai membuka lamaran sejak Januari 2018.

"Lamarannya kami buka terus, karena takutnya ada yang resain dan harus diganti," ujarnya, Minggu (11/2).

Ia menambahkan bahwa kuota 80 orang tersebut akan disebarkan ke 24 Toko Alfamidi yang ada di Manado.

"Jadi lamarannya kami buka untuk kasir sampai ke pegawai tukang," ucapnya.

Arif juga menegaskan bahwa Alfamidi sangat terbuka untuk putra-putri terbaik dari Sulut.

"Ini adalah bentuk partisipasi kami dala menciptakan lapangan pekerjaan," tandasnya.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved