Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Dinas PU Bolmut Belum Miliki Program Khusus pada 2018

Program kerja Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) seperti tahun-tahun sebelumnya..

Penulis: | Editor: Aldi Ponge
ISTIMEWA
Saeroji 

Laporan Wartawan Tribun Manado David Manewus

TRIBUNMANADO.CO.ID, BOROKO - Program kerja Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) seperti tahun-tahun sebelumnya. Belum ada program khusus.

"Program untuk tahun 2018 ini, sesuai tupoksi PUPR. Seperti tahun-tahun kemarin," ujar Saeroji, Kepala Dinas PU Bolmut, Rabu (6/2/2018).

Ia mengatakan mereka hanya melaksanakan pembangunan infrastruktur di bidang Bina Marga. Program utamanya pembangunan jalan dan jembatan

"Di bidang Sumber Daya Alam (SDA) ada pengelolaan irigasi yang kewenangan PU kabupaten. Di bidang cipta karya ada pengelolaan sanitasi, air bersih, sapras lainnnya," katanya.

Ia mengatakan untuk bidang penataan ruang juga biasa. Mereka hanya melakukan pengendalian dan pemanfaatan ruang.

"Tidak ada program khusus. Program biasa saja," katanya.

Ia mengatakan tender sudah siap. Bola ada di Unit Layanan Pengadaan (ULP).

 
 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved